Pengalaman Tarawih Malam ke-15

Terbaru519 Dilihat
Suasana Tarawih Malam ke-15 di Aula Masjid Annur Bekasi Utara

Setiap kita pasti punya pengalaman tersendiri tentang tarawih baik malam pertama sampai malam terakhir, wabil khusus malam tadi malam ke-15. Pernah membuat status di media sosial whatsapp mencoba memancing respon pemirsa penulis siapa tau ada yang berkenan memberikan cerita atau pengalamannya. Sambil mencontohkan sendiri tentang tantangan itu maka mulailah kembali menuliskannya di canel YPTD sebuah website kumpulan para penulis yang digagas dan didirikan oleh Pak Haji Thamrin Dahlan. Dengan tulisan ini juga semoga menjadi penyemangat saya dan kawan-kawan pemirsa kolega dan sahabat saya untuk istiqomah dalam menulis.

Terlebih saya telah diingatkan pak Haji Thamrin Dahlan melalui pesan pantunnya :

Jangan jemu puasa ramadhan
Sebentar lagi kita lebaran
Setiap hari posting tulisan
Berbagi ilmu juga pengalaman

Berupaya membalas pantun beliau dengan pantun dadakan, sambil membalas pantun dari beliau :

Masya Allah…belajar pantun akh…
“Buka puasa langsung makan,
Kurma (makanan sunah nabi) jangan dilupakan,
Hamba mohon dimaafkan
Karena (selama ini) jarang posting tulisan”

….insya Allah setelah pantun ini dan nasehat pantun dari pak Haji di atas akan menjaga semangat dan lebih semangati membuat tulisan.

Kembali ke pengalaman shalat tarawih malam baik yang jadi imam shalat atau makmum, tentu punya pengalaman yang berbeda-beda. Tetapi umumnya ada pasti kesamaannya. Utamanya terkait dengan shalat dimana, jumlah rakaatnya berapa, bagaimana suasananya dan apa harapan di malam yang menjadi pertengahan Ramadhan itu untuk kesuksesan Ramadhan tahun ini?

TEMPAT TARAWIH

Ramadhan tahun ini saya banyak berpindah tempat tarawih, sehubungan dengan aktivitas saya selama ini, berikut ini tempat tarawih saya dari malam pertama sampai malam ke-15 ini:

1. Aula Masjid An-Nur Ponpes Kp Nangka Perwira Bekasi Utara
2. Aula Masjid An-Nur Ponpes Kp Nangka Perwira Bekasi Utara
3. Masjid Ar-Roudhoh Komplek Pesona Anggrek Harapan
4. Masjid Ar-Roudhoh Komplek Pesona Anggrek Harapan
5. Aula Masjid An-Nur Ponpes Kp Nangka Perwira Bekasi Utara
6. Masjid Ar-Roudhoh Komplek Pesona Anggrek Harapan
7. Musholla Babussalam Vila Indah Permai Teluk Pucung Bekasi Utara
8. Aula Masjid An-Nur Ponpes Kp Nangka Perwira Bekasi Utara
9. Masjid Baiturrahman Perum Permata Hijau Permai Kaliabang Tengah
10. Masjid Jami Nurul Hikmah Jalan Damai Harapan Jaya Bekasi Utara
11. Masjid Ar-Roudhoh Komplek Pesona Anggrek Harapan
12. Masjid Al-Hikmah Poncol Harja Bekasi Utara
13. Musholla Al-Hakim Taman Wisma Asri
14. Musholla Rumah Blok V – Vila Mutiara gading 2
15. Aula Masjid An-Nur Ponpes Kp Nangka Perwira Bekasi Utara

TADARUS AL-QUR’AN

Hari ke-1 Juz 1 & 2
Hari ke-2 Juz 3 & 4
Hari ke-3 Juz 5 & 6
Hari ke-4 Juz 7 & 8
Hari ke-5 Juz 9 & 10
Hari ke-6 Juz 11 & 12
Hari ke-7 Juz 13 & 14
Hari ke-8 Juz 15 & 16
Hari ke-9 Juz 17 & 18
Hari ke-10 Juz 19 & 20
Hari ke-11 Juz 21 & 22
Hari ke-12 Juz 23 & 24
Hari ke-13 Juz 25 & 26
Hari ke-14 Juz 27 & 28
Hari ke-15 Juz 29 & 30

JUMLAH RAKAAT TARAWIH

Malam pertama 23 rakaat (Makmum)
Malam kedua 23 rakaat (Makmum)
Malam ketiga 11 rakaat (Makmum)
Malam keempat 11 rakaat (Makmum)
Malam kelima 23 rakaat (Makmum)
Malam keenam 11 rakaat (Makmum)
Malam ketujuh 11 rakaat (Imam)
Malam kedelapan 23 rakaat (Makmum)
Malam kesembilan 11 rakaat (Makmum)
Malam kesepuluh 23 rakaat (Makmum)
Malam kesebelas 11 rakaat (Makmum)
Malam kedua belas 11 rakaat (Makmum)
Malam ketiga belas 11 rakaat (Imam)
Malam keempat belas 11 rakaat (Imam)
Malam kelima belas 23 rakaat (Makmum)

Perbandingan antara yang 11 & 23 adalah 60% : 40%
Perbandingan antara menjadi makmum & imam adalah 80% : 20%

Dengan menuliskan pengalaman atau catatan setiap harinya di bulan suci ini semoga menjadi bagian dari ikhtiar kita untuk senantiasa menjaga, memelihara dan memperbaiki kelemahan atau kekurangan dalam ibadah Ramadhan kita tahun ini.

KUNCI SUKSES

Mari berkaca kepada hadits nabi SAW tentang standar sukses orang yang berpuasa yaitu pertama dengan penuh IMAN atau keyakinan, kedua dengan segenap ILMU atau IHTISABAN senantiasa mengevaluasi ibadah dari hari ke hari dan dari waktu ke waktu, sehingga kita bisa menilai secara dini apakah ibadah puasa kita sudah sesuai dengan tuntutan dan tuntunan Nabi atau belum, jika sudah alhamdulillah, jika belum maka mari separo bulan terakhir ini wabil khusus di 10 hari terakhir (Asyryul Awakhir) kita benar-benar tingkatkan dan optimalkan.

Sandar sukses yang ketiga menurut hadits nabi SAW adalah GHUFIRO LAHU maa taqoddama min dzanbihi…yaitu mendapatkan AMPUNAN atas dosa-dosanya yang telah lalu. Semoga pengalaman puasa di malam ke-15 tadi malam menjadi titik tengah antara tiga etape puasa (Asyrul Awwal, Asyrul Mustho dan Asyrul Awakhir) di sebulan penuh Ramadhan tahun ini.

Sebagai penutup tulisan ini berikut saya hadirkan hadits nabi SAW tentang tetang tarawih (qiyamullail Ramadhan) :

مَنْ قَامَ رَمَضَانَ اِيْمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ – رواه البخاري ومسلم

“Barang siapa yang mengerjakan shalat malam pada bulan Ramadhan karena iman kepada Allah dan karena mengharapkan pahala maka diampuni baginya dosa yang telah lalu. (H.R. Al-Bukhori dan Muslim)

Wallahu a’lam.

Inilah maket masjid Annur Ponpes di Kp Nangka Perwira Bekasi Utara, masjid saat ini belum digunakan karena masih dalam proses pembangunan

Tinggalkan Balasan