Tampil Apik, Indonesia Lolos Ke Kualifikasi Piala Asia 2023

Selamat pagi sobat,

Di pagi hari yang cerah ini saya mengangkat topik di rubrik NGETEH MORNING tentang Tampil Apik, Indonesia Lolos Ke Kualifikasi Piala Asia 2023.

Pecinta sepakbola di tanah air, kemarin (Senin, 11/10/2021) malam disuguhi permainan menawan tim nasional (timnas) Indonesia di laga leg kedua playoff kualifikasi Piala Asia 2023 saat melawan China Taipei.

Di laga yang disiarkan secara langsung oleh stasiun TV Indosiar, Indonesia secara gemilang berhasil membungkam China Taipei dengan skor telak 3-0.

Dengan kemenangan ini, Indonesia unggul dalam agregat 5-1 sekaligus memastikan lolos ke kualifikasi Piala Asia 2023.

Kemenangan ini juga menjadi kemenangan kedua bagi Indonesia semenjak dilatih oleh pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-Yong.

Saya yang menyaksikan laga tersebut dari layar kaca, turut merasakan euforia kemenangan Indonesia di malam itu.

Bermain di Stadion Chang Arena, Buriram, Thailand pada hari Senin, 11 Oktober 2021 yang dimulai pukul 20.00 WIB, Indonesia langsung tampil agresif sejak menit menit awal babak pertama. Namun demikian China Taipei mampu mengimbangi permainan cepat Indonesia sehingga terjadi saling serang yang cukup seru.

Seperti yang saya prediksi beberapa hari lalu di rubrik NGETEH MORNING ini, coach Shin Tae-Yong memainkan beberapa pemain yang tidak dimainkan di laga leg pertama. Ryuji Utomo diturunkan mendampingi Vicktor Igbonefo di lini belakang. Kemudian Adam Alis dimainkan di lini tengah dan Dedik Setiawan dimainkan di posisi striker.

Kedua tim sama sama memperoleh peluang namun gagal dimaksimalkan menjadi gol.

Serangan Indonesia lebih banyak bertumpu pada Egy Maulana Vikri yang di laga ini turun sebagai starter dan bermain di sayap kiri.

Sementara Rachmad Irianto dan Adam Alis juga tampil apik mendampingi Evan Dimas di lini tengah dalam membuild-up serangan Indonesia ke jantung pertahanan China Taipei.

Indonesia berhasil membuka keunggulan di menit ke-27 ketika tendangan Egy Maulana Vikri yang mengarah ke gawang China Taipei dan Dedik Setiawan yang berusaha menanduk bola justru mampu mengelabuhi pandangan penjaga gawang China Taipe sehingga bola gagal dihalau dan meluncur masuk ke gawang China Taipei.

Tertinggal satu gol, China Taipei berusaha untuk menyamakan kedudukan dengan tampil lebih menyerang. Namun hingga babak pertama usai, China Taipei gagal mencetak gol dan Indonesia tetap unggul 1-0.

Memasuki babak kedua, Indonesia tak mengendurkan tempo permainan dan terus menekan pertahanan China Taipei sehingga mampu memperoleh beberapa peluang.

Barulah di menit ke-55, Ricky Kambuaya berhasil memaksimalkan peluang menjadi gol lewat tendangan keras setelah menerima umpan dari Egy Maulana Vikri.

Indonesia yang sudah unggul 2-0 dan agregat 4-1 seakan menutup peluang China Taipei untuk lolos ke kualifikasi Piala Asia 2023 karena China Taipei bila ingin lolos harus bisa mencetak 4 gol dalam sisa waktu yang ada. Perlu adanya keajaiban !

Sementara Indonesia bermain tanpa beban dan tidak mengendurkan tempo permainan terlebih setelah masuknya Witan Sulaiman kemudian disusul Syahrian Abimanyu dan Ramai Rumakiek.

Peluang demi peluang didapatkan oleh Indonesia meski masih gagal berbuah gol. Kushedya Hari Yudo yang baru masuk menggantikan Dedik Setiawan langsung memperoleh peluang namun juga gagal berbuah gol.

Pada menit injuri time (90+3), lewat serangan balik cepat, Witan Sulaiman mampu merangsek ke dalam kotak penalti China Taipei. Pemain klub Lechia Gdansk ini langsung melepaskan tendangan menyusur tanah yang membuat bola meluncur deras masuk ke gawang China Taipei tanpa bisa dihadang penjaga gawang China Taipei.

Indonesia menutup laga leg kedua dengan kemenangan telak 3-0 atas China Taipei.

Selamat atas perjuangan pantang menyerah dari anak anak Garuda !

Saya tutup tulisan ini dengan sebuah pantun :

Berlibur Ke Kota Tarakan

Jangan Lupa Beli Oleh Oleh

Semangat Pantang Menyerah DiTampilkan

Kemenangan Telak Pun Diperoleh

Sobat, saatnya saya undur diri dan mari kita nikmati secangkir teh hangat di pagi hari ini ..

Selamat beraktivitas ..

Salam sehat ..

 

NH
Depok, 12 Oktober 2021

Tinggalkan Balasan