6. MUHAMMAD KHUDRI,S.S.S.Pd.SD Kasi Kurikulum dan Penilaian SD
Pak Khudri nama panggilannya sehari-hari.Beliau adalah Ketua PGRI Kabupaten Karimun sampai saat ini.Perjalanan karir beliau dari seorang pendidik kemudian diangkat menjadi Kepala Sekolah SDN 001 Karimun.Beliau juga termasuk didalam tim penilaian DUPAK bagi teman-teman PNS yang ingin mengajukan angka kreditnya sebagai sarat untuk penyusuana PAK.
Awal pertama perkenalan wai dengan beliau ketika wai bertugas menjadi seorang pendidik di SDN 002 Meral pada tahun 2015.
Setiap kegiatan yang beliau laksanakan bersama rekan-rekan K3S,sering melaksanakan pertemuan tersebut di sekolah wai.Wai juga sering bertemu dengan beliau disaat ada kegiatan di SDN 001 Karimun,dimana beliau dahulunya sebagai Kepsek di SD tersebut.
Beliau sangat ramah.Dikala wai chat dengan beliau melalui ponsel di WA pribadinya ,wai menggunakan bahasa yang santun dengan sebutan Pak.Tak beberapa lama beliau membalas chat WA wai.Beliau bialng kepada wai,jangan panggil pak,panggil saja abang biar kita semakin akrab dan semakin dekat.Namun wai tetap sadar diri dalam berbudi bahasa,karena beliau adalah atasan wai.
Jika wai chat di WA pribadinya wai menggunakan bahasa dengan panggilan abang,akan tetapi di WA khusus wai memanggil Pak Khudri dengan bahasa pormal yaitu dengan panggilan Pak.
Pak Khudri setelah beliau melang lang buana diberbagai sekolah di daerah Karimun,kini beliau di mutasikan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun sebagai Kasi Kurikulum dan Penilaian SD.
Wai sebagai Kepala Sekolah sangat senang sekali karena sangat mudah untuk berkomunikasi atau berkoordinasi dengan beliau tentang pendidikan di Kabupaten Karimun.Beliau juga telah memberikan semangat yang kuat pada wai untuk terus menjadi penggiat literasi anak pesisir pulau.
Pada acara ulang tahun PGRI di tahun yang lalu tahun 2021 wai memberikan satu buku antologi dari sahabat-sahabat penulis se Indonesi untuk bisa menjadi arsip di PGRI Kabupaten dengan tujuan memberikan inspirasi baru kepada semua peserta didik untuk terus menjadi penggiat literasi menulis,terutama di dunia pendidikan yang tersebar di Kabupaten Karimun.
Wai juga pernah WA ke Pak Khudri menyampaikan bahwa SDN 010 Kundur Barat yang wai bina hari ini akan selalu siap untuk melayani kebutuhan Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun jika ada kegiatan tentang pendidikan dan acara lainya.Wai juga selalu siap jika diminta untuk dijemput dipelabuhan disaat ada kegiatan.Semua yang wai lakukan untuk Dinas Pendidikan sebagai bukti pelayanan di dunia pendidikan yang baik.
Wai juga berharap ada kontribusi dari Ketua PGRI untuk memberikan suatu penghargaan kepada kami yang menjadi penggiat literasi menulis di dunia Pendidikan Kabupaten Karimun.
7. MISGIANTO,S.Pd.SD Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter SD
Sebelum menjadi Kasi di lingkungan Pemerintah Daerah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun beliau pada awal karirnya sebagai seorang guru di salah satu SD yang berada di wilayah Karimun.Kemudian beliau di angkat menjadi Kepsek di SDN 003 Meral.
Wai sudah lama kenal dengan beliau.Dimana istri beliau pada tahun 2021 bersama-sama menuntut ilmu di kejuaruan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Diploma II UNRI Provinsi Riau.
Pak Misgianto juga aktif dalam pengurusan PGRI Kabupaten.Disaat menjabat sebagai Kepala Sekolah di SD Kecamatan Meral,beliau sering kali mengadakan acara K3S di SDN 002 Meral bersama Kepsek Wai Buk Bakhteti Marni,S.Pd.SD.Dalam kegiatan apapun beliau sangat aktif.Beliau juga sangat cekatan dalam menguasai IT.
Untuk sekarang ini Pak Misgianto di mutasikan sebagai Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter SD di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun.
Sesuai dengan tugas dan fungsi beliau jalani sebagai Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter SD yang mana sebagai acuan atau asuhan untuk potensi pengembangan minat bakat peserta didik.
Beliau juga termasuk pejabat yang cepat tanggap dalam memberikan semangat juga motivasi kepada setiap sekolah untuk terus mengasah,asuh minat bakat peserta didik yang sudah ada dari sejak lahir.
Dengan kerja sama yang baik dalam pengembanagan peserta didik alhamdulilah sekolah yang wai bina,murid-muridnya lolos sampai tingkat provinsi Kepri dengan mengantongi predikat 2 dan 3 karate.Ini suatu kebangaan buat keluarga besar SDN 010 Kundur Barat.Semua ini tak terlepas dari perhatian penuh dari Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun.
Semoga kita yang tergabung dalam wadah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun terus menjadi pelayanan publik yang baik,cepat,tepat.Dan juga terus menebar sayap untuk generasi penerus kita menjadi generasi yang beriman,taqwa juga berakhlak mulia.
8. Seluruh TU Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun
Pelayanan dari teman-teman TU di Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun sangat memberikan arti dan sebuah kesan yang sangat baik.Teman-teman yang bekerja sebagai pelayan publik yang mana sebagai penyambung dalam pengurusan administrasi sekolah yang berkaitan dengan pendidikan.Teman-teman TU sudah bekerja dengan sangat baik.Terkadan teman-teman TU memberikan suatu kemudahan bagi kami yang wilayahnya di pesisir pulau yang mana jauh dari kota Kabupaten Karimun.Antusias dari kinerja teman-teman di TU di lingkungan Dinas Pendidikan Karimun sudah memberikan suatu pelayanan yang cepat dan tepat,baik itu dalam pengurusan mutasi siswa,SK Berkala,Kenaikan Pangkat,PAK dan lainya yang berkaitan dengan pendidikan sangat cepat tanggap juga sangat memuaskan.Rasa empati,toleransi yang tinggi dari teman-teman TU di Dinas Kabupaten Karimun membuat kami merasa puas dalam arti kata tetap mematuhi aturan yang berlaku.Inilah suatu manfaat klaborasi yang baik antara kita sebagai substansi pelayanan publik.
Semoga teman-teman TU ,Oprator Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun akan menjadi contoh sebagai pelayanan publik yang cepat,tepat.
Terima kasih teman-teman hebat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun.
9. Pak Hendri Kabid SMP
Wai dekat dengan Pak Hendri disaat wai masih bertugas di SMPN 3 Satap Moro (Setonggeng).Karir awal wai sebagai PLT disana.Wai kenal dengan beliau,dimana pada waktu itu beliau masih bertugas di GTK dibawah pimpinan Pak H.Husin selaku Kabidnya.
Beliau juga cepat tanggap,tenang dalam memberikan suatu tanggapan atau solusi.
Kini beliau telah dialih fungsikan untuk memegang jabatan sebagai Kabid SMP di lingkungan Dinas Pendidikan Karimun.
Untuk bertemu dan berbicara dengan beliau juga sangat mudah.Dahulunya beliau pernah mengajar di SMPN di wilayah Kecamatan Kundur.
Wai juga sering ngopi bersama-sama ketika beliau ada tugas di wilayah luar Karimun.Ketika wai bertugas di SDN 006 Belat sering sekali bertatap muka.Namun kini beliau telah bertugas sebagai Kabid SMP dan tidak sedikitpun mengurangi untuk tetap menjalani silaturahmi yang baik,karena kami masih dalam wadah yang sama di lingkungan Dinas Pendidikan Karimun.
Melalui tulisan ini wai juga mohon maaf yang sebesar-besarnya tidak bisa wai masukkan semua nama-nama yang mempunyai peran penting di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun.
Semua teman-teman yang bekerja di Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun telah menunjukkan suatu kinerja yang sangat baik dan memuaskan bagi kami teman-teman yang bertugas di sekolahan.
Pelayanan yang baik sudah tentu akan memberikan amanat pesan juga kesan yang baik.Alhamdulilah pada kesempatan Menulis 40 hari yang wai lakukan bersama-sama penggiat Literasi Negeri ini telah memasuki hari terakhir.Maka dari itu wai mohon maaf jika teman-teman hebat wai di Dinas Pendidikan yang kenal dengan wai tak wai masukkan di dalam tulisan ini.Semua ini tidak mengurangi sedikitpun rasa hormat wai kepada seluruh teman-teman yang bekerja sebagai pelayanan publik yang baik.
Harapan wai ayo kita kerja bersama-sama bangga juga harus bersama.Kesempatan wai menulis selama 40 hari,Karena Menulis Aku Bahagia sudah lama ingin wai tuliskan untuk dijadikan sebuah buku.Wai juga perna chat lewat WA kepada Pak Kadis Pendidikan bahwa wai akan menulis sebuah buku “Mengenal Lebih Dekat Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun Beserta Kabidnya.”
Mohon maaf juga jika wai salah dalam penulisan nama juga gelar.Wai sangat berharap akan ada pendidik yang terus berinovasi untuk menulis sebagai motivasi diri yang menggiatkan literasi menulis di wilayah Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun.
Semoga apa yang wai tulis ini akan menjadi suatu penggembangan diri secara berkelanjutan.Wai sangat senang jika ada teman-teman pendidik yang mau menulis.Semoga kita semua yang terikat sama di kekeluargaan Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun terus menjadi pribadi yang santun,bersahaja,tau diri,malu diri juga takut pada diri.
Kejayaan akan hadir jika kita terus saling mengisi,memberikan suatu imunisasi ilmu yang bermanfaat buat kita semua.Mari kita menjadi pribadi yang tetap meruduk seperti padi.”Semakin berisi semakin merunduk.”Jangan seperti ilalang yang terus meninggi menjulang yang tak tau diri bahkan tak kenal diri.
Sukses selalu buat orang-orang bijak nan hebat di lingkungan Dinas Kabupaten Karimun.Kita pasti ada jika terus tersimpul terikat menguat bersama-sama.
Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ayahnda Thamrin Dahlan dan Ayahnda M.Rasyid Nur.Ilmumu kan terus menjadi kuntum bungga-bungga yang memberikan pati madu.