Pantun
Tema : Kebersihan Untuk Kesehatan (2)
Oleh : Mas Miftah
YPTD, Aji Najiullah
Tiang lampu di pinggir jalan,
Berwarna-warni menyala redup,
Hidup bersih jadikan amalan,
Sehat menjadi pelengkap hidup.
Duduk bersantai di tengah taman,
Badan merebah sejenak rehat,
Kebersihan itu sebagian iman,
Badan bersih hidup pun sehat.
Pergi sekolah berjalan pelan,
Pergi bersama teman sahabat,
Jaga kebersihan jadikan amalan,
Badan segar menjadi sehat.
Simpan emas di para-para,
Emas murni bukanlah suasa,
Lingkungan bersih hidup sejahtera,
Tiada sampah sehat senantiasa.
Sungguh berkilau intan permata,
Indah terpancar cahaya terpahat,
Kebersihan jadi tanggung jawab kita,
Supaya hidup senantiasa sehat.
Burung balam burung kedidi,
Hinggap di pucuk dahan kemangi,
Jika kawan rajinlah mandi,
Badan segar senantiasa wangi.
Gajah rusa penghuni hutan,
Pinggir telaga banyaklah angsa,
Menjaga kebersihan kesehatan,
Hidup bahagia senantiasa.
Tumbuh tinggi pohon pegaga,
Warna indah bungalah lili,
Kebersihan diri perlu dijaga,
Mandi jangan hanya sekali.
Alangkah segar air kelapa,
Nikmati hidangan makanlah laksa,
Jaga kebersihan janganlah,
Diri sehat hidup sentosa.
Daun selasih di petik pangeran,
Dahan berduri di atas bukit,
Badan tak bersih banyak kotoran,
Pastilah diri banyak penyakit.