MEMILIH TEMAN

Terbaru26 Dilihat

MEMILIH TEMAN

OLEH NUR AISAH

 

Dalam keseharian , tentunya kita tidak akan pernah terlepas dari teman.Baik teman dirumah, di sekolah atau di lingkungan sosial yang lebih luas.Tanpa teman, hidup kita pasti akan jenuh. Karena teman biasanya menjadi penghibur dan pencair suasana.Bahkan orang yang tidak mau berteman, dikatakan sebagai orang yang introvet, menutup diri, dan terkesan sombong.

Bukan dikatakan orang yang baik mereka yang selalu menghabiskan waktunya di kamar, di rumah, menyendiri dan tidak mau berbagi.Mereka yang hanya berteman dengan benda mati seperti laptop atau HP. Berjam2 mereka mampu menghabiskan waktu bersamanya, sementara sekedar say hello saja dengan teman, terasa malas.Padahal sejatinya sebagai manusia, harus bersosialisasi dengan orang lain.karena dengan demikian ,hidup seseorang akan lebih berarti.

Banyak manfaat yang bisa dirasakan dalam berteman.Saling bersinggungnya antara satu dengan yang lain, bisa menjadi sarana seseorang untuk menimba ilmu, yakni meniru kebiasaan baik yang dilakukan teman . Dari teman juga , seseorang mendapatkan info penting baik urusan sekolah, karir , maupun urusan lainnya. Sehingga boleh jadi kwalitas kehidupan seseorang menjadi lebih baik.Dengan berteman pula, hidup seseorang akan lebih ceria / bahagia. Dan yang lebih penting lagi dengan berteman , kedewasaan seseorang akan teruji.Karena mampu menghargai berbagai karakter yang berbeda. Tentu masih banyak lagi.

Pada zaman sekarang ini, Pertemanan di dunia maya menjadi pilihan disamping dunia nyata, untuk memperluas jaringan. Atas dasar itu, maka betapa banyak di watsapp kita bertebaran, bertengger group2 . Ada teman SD, SMP, SLTA, Kuliah, group senam, group arisan, group musik , group kajian, dan masih banyak yang lain.Belum lagi di face book atau di insttagram.Mereka meyakini berteman dengan lingkungan yang lebih luas akan lebih membawa manfaat dibandingkan dengan teman yang sedikit.

Harus disadari , disekeliling kita banyak bermacam2 karakter dan kebiasaan teman yang berbeda2.Ada yang baik, taat, suka mengajak kepada hal yang positif, bahkan sebaliknya ada teman yang suka bolos, pemalas bahkan ada yang mengajak pada   perbuatan yang buruk. Menghadapi ini semua, kita harus bijaksana.Pandai2lah memilah dan memilih teman.Karena teman sangat berpengaruh pada diri kita.

Dari teman seseorang menjadi baik, dan dari pengaruh teman pula hidup seseorang akan hina dan terjerembab ke jurang kenistaan.Betapa banyak disaksikan baik di televisi,internet atau dunia nyata, mereka   yang awalnya anak penurut, akhirnya menjadi anak pembangkang dan durhaka kepada orang tua. Mereka yang awalnya jujur, menjadi pendusta dengan memutar balikan fakta, karena terbiasa bergaul dengan orang yang pembohong.

Mereka yang berasal dari keluarga taat, jatuh pada gembong narkoba, miras, judi atau kejahatan lainnya, karena bergaul dan berteman dengan lingkungan yang dipenuhi   kemaksiatan. Suami/ isteri yang awalnya rukun, menjadi petaka ketika dalam lingkungan pergaulannya jauh dari agama.

Dan sebaliknya, betapa banyak disaksikan anak yang jahat, ahirnya menjadi anak yang baik , taat, beriman, karena bergaul dan bersama dengan orang2 yang soleh. Betapa banyak orang yang hijrah , insaf, sadar , bertaubat akan kesalahannya , karena mereka bergaul dengan lingkungan yang mendukung ke arah itu.

Dikatakan bahwa berteman dengan orang penjual minyak wangi akan ikut harum dan berteman dengan pandai besi akan ikut terkena apinya.Ini menunjukan betapa dahsyatnya pengaruh teman/ pergaulan dalam kehidupan seseorang.

Oleh karenanya jika seseorang tidak mampu memberikan pengaruh positif kepada orang lain yang   kehidupannya penuh dengan kemaksiatan, bahkan dikawatirkan ikut terjatuh kedalamnya, maka jauhilah , janganlah bergaul dengannya dan janganlah mendekat.Tetapi, jika seseorang mampu mempengaruhi orang lain untuk berbuat baik, maka itu merupakan anugerah yang harus di syukuri.Tetapi tetap hati2 dan waspada.

Bertemanlah karena Allah , jangan memandang fisik dan harta.Karena jika itu yang menjadi prioritas, akan terjadi penyesalan ketika semuanya berubah.Karena semuanya akan musnah, tidak ada yang abadi .Bertemanlah dengan orang yang taat,berakhlak mulya, dari keluarga baik2, orang yang mampu mempengaruhi ke arah yang lebih positif dan orang yang selalu memberikan inspirasi dalam berprestasi dan orang yang bisa menjaga keseimbangan urusan dunia maupun akhirat.

Ayo sekarang lihatlah disekeliling kita.Apakah semuanya sudah aman ?Tanyakanlah dengan siapa kita berteman , dengan siapa anak kita bergaul ? dengan siapa suami kita berpatner? Ini penting demi keselamatan kita bersama .

Tinggalkan Balasan