Met Milad Ibunda

Humaniora, Terbaru22 Dilihat
Dok. Ayah TD
Dokpri Ayah TD

Selamat Ulang Tahun istri Tercinta AKBP (P) Ns.  Hj Enida Busri, SKM, S,Kep.  7 Februari 2023. Semoga selalu sehat bahagia sejahtera bersama keluarga.  Aamiin Ya Rabbal Alamiin.

 

Malam ini bahagia sekali bisa silaturahmi kembali ke web YPTD. Sempat menghilang dari peredaran karena hamil dan mengontrak di daerah pedalaman saat menerima tugas dinas di tempat baru.

Hari ini, Selasa malam Rabu, tepatnya tanggal 7 Februari 2023, kekasih sekaligus istri tercinta Ayah TD, tengah  berulang tahun. Ragam ucapan serta doa terbaik untuk ibunda literasiku Hj. Enida Busri adalah semoga bunda panjang umur, murah rezeki, dan sehat selalu.

Setelah lama tidak saling menyapa, saya sempat meminta e-sertifikat Rajin Menulis Berbuah Manis. Ayah TD pun tak lupa memenuhi permintaan saya dan mengirimkan e-sertifikat tersebut.

    Dokpri Sertif Rajin Menulis Berbuah Manis

 

Ayah TD mengingatkan untuk ikut tantangan Karena Menulis Aku Ceria(KMAC). Semoga tantangan kali ini dapat diikuti dengan baik layaknya tantangan Karena Menulis Aku Ada(KMAA). Amin.

 

Salam blogger inspiratif

Aam Nurhasanah, S.Pd.

 

 

Tinggalkan Balasan

3 komentar

  1. Walaikumussalam Bu Aam
    Terima kasih atas ucapan ultah untuk istri Tercinta Enida Busri
    Persiapan KMAC sudah dilakukan, Akun YPTD Bu Aam di website terbitkanbukugratis.id is oke ya,…
    Semangat Literasi