Liburan akhir tahun, moment yang sangat ditunggu-tunggu oleh semua lapisan masyarakat. Mengapa? Yaa..bagi sebagian besar masyarakat moment ini merupakan moment “kumpul keluarga”, khususnya bagi masyarakat yang sehari-harinya full bekerja, nyaris selama satu tahun tidak pernah menikmati waktu santai bersama keluarga. Tidak jarang moment ini sudah dipersiapkan jauh hari sebelumnya, baik tujuan ataupun pendanaanya.
Ada sebagian kita yang sudah merencanakan liburan akhir tahunnya dengan jalan-jalan ke Eropa, ada yang ingin umroh ke tanah suci, ada yang ke tempat-tempat wisata lokal di Indonesia, dan banyak lagi tujuan yang sudah dibuat, semua sudah dipersiapkan dengan matang. Tapi, semua keinginan itu sementara ini harus ditunda dulu karena pandemic covid-19 yang sudah berlangsung hampir 10 bulan.
Ditengah kasus covid-19 yanga belum reda, kita dikejutkan lagi dengan informasi munculnya varian virus corona sangat menular yang ditemukan di Inggris untuk pertama kalinya telah dikonfirmasi di Colorado,Ameika Serikat. Dilansir dari The Independent dikabarkan oleh pejabat kesehatan negara bagian dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit bahwa seorang pria berusia 20-1n tahun telah terinfeksi virus varian baru ini.
Penemuan varian B117 di Amerika Serikat pada pasien yang belum lama bepergian menunjukkan kemungkinan penularan yang tidak terdeteksi. Varian perkembangan umum saat bereplikasi melalui penularan telah menjadi perhatian serius dan kewaspadaan dunia internasional, untuk itu diingatkan bahwa varian baru Covid-19 lebih menular daripada virus lainnya. Dolansir dari Kompas.com (29/12/2020), Ketua Satgas Covid-19 Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI), Zubair Djoerban, menyampaikan bahwa varian baru virus corona B117 dapat mencapai 71 persen lebih cepat penularannya, namun tidak lebih mematikan. Mutasi virus varian baru B117 yang pertama kali ditemukan di Inggris telah teridentifikasi menyebar ke -19 negara, termasuk benua Asia.
Nah..apa gejala yang perlu diketahui dan diwaspadai terkait virus varian baru ini?
Secara umum virus varian baru B117, gejala umum sama seperti demam, batuk kering, dan anosmia ( hilangnya indra penciuman) dan indra perasa. Ada 7 gejala lain yang muncul pada varian baru covid-19 yaitu kelelahan, kehilangan selera makan, sakit kepala, diare, kebingungan, nyeri otot, dan ruam kulit.
So.. Jika anda mengalami gejala apapun terkait diatas, maka waspada dan jangan ambil risiko. Segera lakukan isolasi dan sesegera mungkin melakukan pemeriksaan ke fasiltas pelayanan kesehatan.
Akhirnya.liburan akhir tahun yang seyogyanya menjadi moment yang indah, tetapi untuk tahun 2020 ini agaknya terganggu dengan situasi pandem ini. Tetapi sebagai insan yang beragama,maka kita jadikan pandemi covid-19 ini sebagai ibroh (pelajaran) untuk mengevaluasi diri kita dalam membuat resolusi di tahun 2021, semoga kita menjadi lebih bersabar, lebih bersyukur dan lebih ikhlas.
Tetap Semangat, Jadikan liburan akhir tahun tetap membahagiakan bagi diri dan keluarga.Sejatinya yang membuat bahagia itu bukan tempatnya, bukan juga kemewahannya tetapi diri kita lah yang menentukan kebahagiaan itu.
“Yakinlah bahwa dengan bersabar, bersyukur, dan ikhlas maka kebahagiaan akan terus dan terus bertambah.”
Aamiin Yaa Rabballalamin
Salam Sehat,Sukses dan Bahagia
BS