Jika Ingin Menjadi Pemenang Lomba Blog
Oleh Nuraini Ahwan.
Blog bagi saya laksana celengan atau bank. Bukan celengan atau bank untuk menabung uang, barang berharga atau surat berharga. Blog adalah celengan atau bank tulisan yang saya manfaatkan untuk menyimpan tulisan. Sewaktu-waktu tulisan itu bisa saya lihat, saya baca atau bahkan saya share untuk dibaca orang lain. Akan lebih berarti lagi bagi saya jika tulisan itu bisa dikumpulkan untuk diterbitkan menjadi sebuah buku.
Saya mengenal atau bermain-main dengan blog sejak tahun 2015, tetapi sempat berhenti lama. Saya tidak merasa ada manfaatnya karena begitu blog saya buka, tak satu pun orang yang berkunjung ke blog milik saya. Blog baru saya buka belakangan ini, sejak saya kembali mencoba mengisi waktu dengan kegiatan menulis .
Seiring dengan berjalannyanya waktu dan ramainya grup menulis, wawasan tentang blog juga semakin bertambah. Seminar online tentang menulis banyak kita jumpai sekarang ini, di masa pandemi. Melalui seminar ini pula saya menjadi tahu mengapa blog saya tidak banyak dikunjungi orang. Salah satu caranya adalah kita juga harus sering berkunjung juga ke blog orang lain.
Satu lagi kegiatan untuk menambah wawasan tentang blog yang saya ikuti adalah zoom cloud metting dengan materi yang sangat menarik yakni “Belajar Menjadi Pemenang Lomba Blog”
Materi ini tentu saja sangat bermanfaat bagi saya. Tulisan yang terkumpul dalam blog selain bisa diterbitkan menjadi buku juga bisa dilombakan.
Saya pernah mengikuti lomba blog yang diadakan PGRI di bawah koordinasi Bapak Wijaya Kusumah. Saat itu saya mengikuti sekenanya saja dengan melihat sepintas tentang panduan lomba. Blog saya juga blog tak berbayar, tentu menu dan tampailannya juga standar. Saat itu saya masuk 10 besar dan berada pada peringkat 4. Alhamdulillah saya sangat bersyukur karena ini awal saya mengikuti lomba blog. Lomba pertama yang saya ikuti.
Nara sumber dalam zoom metting yang saya ikuti memberikan motivasi pada peserta, ” Ikuti saja lomba blog sesering mungkin, jangan pernah takut dengan kekalahan. Jika kalah jangan berlama-lama kecewanya. Jangan hitung berapa kali kalahnya.”
Kalimat motivasi itu disampaikan sebelum memberikan tips bagaimana caranya jika ingin menjadi pemenang dalam lomba blog.
Saya menjadi semakin tertantang untuk mengisi blog setiap hari dan suatu saat bisa saya ikutkan dalam lomba blog. Adapun tips untuk menang dalam lomba blog:
- Jika ingin tahu bagiamana blog yang baik, serinhlah berkunjung atau blogwalking ke blognya orang lain.
- Ikuti ketentuan yang ditetapkan panitia
- Kalimat pembukanya nendang dan templat menarik
- Judulnya yang berima
- Jangan monoton tulisan, tapi ada foto, video yang mendukung.
Di samping itu, pemilik blog harus memiliki mental juara yakni kerja keras, pantang menyerah dan mau belajar dari orang lain atau dengan cara blogwalking ke blog orang – orang yang sering menjadi pemenang dalam lomba blog.
Selanjutnya setelah mengikutsertakan ltulisan dalam blog pada ajang lomba, jangan lupa berdoa. Dan biasanya penilai juga melihat viewer atau seberapa banyak komentar dalam blog kita. Oleh karena itu jangan lupa sering-sering berkunjung ke blog orang lain. Jangan lupa apresiasi diri setelah mengikuti ajang lomba dengan jalan-jalan sama keluarga, makan, nonton dan lain-lain.
Menang dan kalah dalam lomba juga kadang tergantung pada selera juri. Oleh karena itu jangan berlama-lama kecewanya dan terus mengikuti lomba. Untuk informasi lomba bisa dicari dari instagram. Dalam sebulan saja biasanya banyak kegiatan lombanya.
Yang tak terlupakan bagi saya dalam uraian narasumber adalah mengenai typo atau kesalahan ketik. Typo akan membuat salah makna. Hati hatilah dengan tyipo atau hindarilah typo.
Lomba blog ke – 24.
Terima kasih sdh menginspirasi kami
Terima kasih Om Jay, yang tak kenal lelah memotivasi kami