Pagi itu aku meminum kopi
Kopi hangat dan pisang goreng manis
Bukan di rumah, maupun kedai kopi
Melainkan warung dalam hutan di Banyuwangi
Kopi yang panas dan kental
Kutiup-tiup biar tak panas
Pisang goreng dua kusantap
Pisang yang matang meleleh di lidah
Apa yang lebih baik dari hawa segar
Kusantap kopi dan pisang di teras wisma
Sambil berjaga agar tak dihampiri kera
Mereka nampak selalu kelaparan
Aku masih lapar kupesan tempe penyetan
Ditambah dengan terong sambal
Lalu ikan asin jambal
Oh begitu sedapnya
Di kejauhan kulihat kerbau dan rusa
Syukurlah Baluran selalu terjaga
Dan semoga selalu jadi rumah fauna
Selamat hari hutan Indonesia