Asuhan Senja
Dalam balutan suasana senja
Hati merenung terhadap rasa
Gejolak yang terjadi sisakan cela
Kekuatan diri runtuh seketika
Hati bisa goyah kapan saja
Tanpa ada yang bisa menduga
Berubah hitungan sesaat saja
Sebabkan diri hilang rencana
Apakah sebenarnya manusia
Hingga ia berani berebut tahta
Hadirkan kesedihan bagi sesama
Hingga ada yang kehilangan asa
Gejolak kian terasa di jiwa
Hati pun sebenarnya meronta
Hadirkan gundah gulana
Bagi jiwa yang belum dewasa
Rasa bergelayut dalam asuhan senja
Tebas mimpi yang di angan saja
Hadirkan bisu bagi anak manusia
Sadarkan bahwa dia bukan siapa-siapa
Senja hantarkan rasa dari sisi yang berbeda
Menimang setiap tanya di ruang rasa
Hingga ciptaan sadar akan keberadannya
Kembali bersyukur dan tunduk pada Sang Pencipta
Bekasi, 10 Oktober 2021
Luar biasa mbak,semoga kita semua akan selalu untuk mengenal diri.
Terima kasih, Kak