Celotah Nyakbaye, Jaga Jantung Kita

Sekarang ini banyak sekali kita mendengar penyakit yang pada zaman dahulu  ada tapi tidak diketahui namanya. Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit yang sekarang lagi tren dibicarakan masyarakat, sebenarnya apa yang menyebabkan jantung tidak sehat selain makanan yang kita konsumsi yang katanya merupakan  penyebab utama dari setiap penyakit di tubuh kita.

Nyakbaye sering mengalami gejala dingin yang tidak menentu jika dihadapkan pada situasi yang mencemaskan, kadang – kadang hal ini membuat Nyakbaye jadi cemas. jangan – jangan ada yang tidak beres dengan jantung Nyakbye.

Karena itu hari ini Nyakbay ingin mengajak pembaca mengecek bersama apa itu penyakit jantung sebenarnya. Penyakit jantung adalah kondisi ketika jantung  mengalami gangguan. Bentuk gangguan itu sendiri bermacam-macam, bisa berupa gangguan pada pembuluh darah jantung, katup jantung, atau otot jantung. Penyakit jantung juga dapat disebabkan oleh infeksi atau kelainan lahir.

Jantung adalah otot yang terbagi menjadi empat ruang. Dua ruang terletak di bagian atas, yaitu atrium (serambi) kanan dan kiri. Sementara dua ruang lagi terletak di bagian bawah, yaitu ventrikel (bilik) kanan dan kiri. Di antara ruang kanan dan kiri tersebut, ada dinding otot (septum) yang mencegah darah kaya oksigen bercampur dengan darah miskin oksigen.

Jantung juga memiliki katup yang berfungsi mengatur aliran darah antara atrium dan ventrikel. Katup-katup ini akan terbuka dan tertutup bergantian sesuai dengan denyut jantung.

Fungsi utama jantung adalah mengalirkan darah kaya oksigen ke seluruh bagian tubuh. Jika seluruh organ tubuh telah menggunakan oksigen, darah yang miskin oksigen akan kembali ke jantung, kemudian kembali ke paru-paru untuk diisi dengan oksigen.

Setelah diperkaya dengan oksigen di paru-paru, darah akan kembali ke jantung untuk dialirkan ke seluruh tubuh. Sebagian darah kaya oksigen tersebut juga akan dialirkan ke organ jantung sendiri melalui pembuluh darah koroner yang menyelimuti seluruh bagian jantung. Siklus peredaran darah tersebut terjadi secara berulang-ulang.

Jantung juga memiliki dua selaput yang bernama perikardium. Fungsinya adalah untuk melindungi jantung, menjaga jantung tetap pada tempatnya, dan mencegah terjadinya luka akibat gesekan ketika berdenyut.

Jenis Penyakit Jantung

Istilah penyakit jantung meliputi beragam gangguan pada jantung, antara lain:

  • Penyakit arteri koroner (penyakit jantung koroner), yaitu penyempitan pada pembuluh darah jantung
  • Aritmia atau gangguan pada irama jantung
  • Penyakit jantung bawaan, yaitu kelainan jantung sejak lahir
  • Kardiomiopati atau gangguan pada otot jantung
  • Infeksi jantung, baik akibat akibat bakteri, virus, maupun parasit
  • Penyakit katup jantung, yaitu gangguan pada salah satu atau keempat katup jantung

Gejala Penyakit Jantung

Gejala penyakit jantung tergantung pada jenis penyakit jantung yang dialami oleh penderita. Namun, gejala yang biasanya muncul akibat penyakit jantung adalah:

  • Nyeri dada (tidak pernah Nyakbaye alami)
  • Sesak napas (tidak pernah Nyakbaye alami)
  • Pembengkakan di tungkai (tidak pernah Nyakbaye alami)
  • Lemas ( lumayan sering dialami Nyakbaye)
  • Pingsa (tidak pernah Nyakbaye alami)

Pengobatan dan Pencegahan Penyakit Jantung

Penanganan penyakit jantung tergantung pada jenis penyakit yang diderita. Metode pengobatannya bisa dengan perubahan gaya hidup menjadi lebih sehat, pemberian obat-obatan, dan tindakan operasi, seperti transplantasi jantung.

Penyakit jantung dapat dicegah dengan menghindari faktor-faktor risikonya. Beberapa cara yang dapat dilakukan adalah:

  • Tidak merokok (alhamdulillah Nyakbaye tidak merokok)
  • Berolahraga rutin( ini yang kurang sering dilakukan Nyakbaye)
  • Mengonsumsi makanan sehat bergizi lengkap dan seimbang (Insyallah dijaga, walau kadang – kadang khilaf)
  • Memeriksakan diri ke dokter secara berkala, terutama bila memiliki penyakit yang meningkatkan risiko Anda terserang penyakit jantung, seperti tekanan darah tinggi.(Ini diusahakan setahun sekali, kira – kira masih kurang atau harus setahun 2 kali periksanya)

Nyakbaye berceloteh mengenai penyakit jantung bukan tidak ada sebabnya,  semua  dari kita kadang – kadang suka lupa kalau tidak diingatkan, semoga celoteh Nyakbaye mengenai jantung ini bermanfaat buat pembaca semua, semua sumber ini Nyakbaye dapat dari suka berliterasi. Nyakbaye yang suka sekali lupa jika tidak diingatkan jadi cara mudah ialah dengan mengingatkan pembaca sekalian mengingatkan diri sendiri, ayo semangat literasi sambil menyehatkan jantung kita.***

 

 

Tinggalkan Balasan

1 komentar