Berpantunlah Tuan, Segarkan Suasana
ChatGPT Membantu Anda Membuat Pantun
Awak memang suka berpantun. Bahkan sudah menerbitkan Buku Kumpulan Pantun tahun 2016, Bersebab keahlian itu terkadang teman teman banyak yang minta tolong di buatkan pantun,
Kamis 6 Februari 2025 awak iseng iseng bertanya atau tepatnya minto tolong ChatGpt membuatkan pantun. Pantun Kamis begitu. Dalam sekejab hitungan 1.5 tarikan nafas manusia si AI ini sudah menjawab.
Ini pantun kreasi ChatGPT spesial untuk Anda dalam menyemarakkan suasana Hari Kamis
- Berangkat kerja naik delman
Sambil minum es kelapa muda
Hari Kamis semangat kawan
Jalani hari indah selalu ceria
Semoga hari Kamis ini kita memperoleh inspirasi dalam meningkatkan produktivitas. Salam Literasi.
Ternyata kreasi ChatGPT memenuhi persyaratan kaedah sebuah Pantun. Rumus AB AB seperti anda lihat diatas terdapat pada Pantun Produksi AI.
Tentu pengalaman ini wajib pula awak syiarkan ke pembaca pegiat media sosial. Artinya ketika berada di sebuah acara, Anda diminta menyampaikan sambutan atau dalam kapasitas apapun juga, kenapa tidak disisipkan 1-2 pantun.
Sesungguhnya berpantun itu menyemarak kan suasana pertemuan atau silaturahmi. Kata orang melayu Pantun adalah pelembut hati. Tentu kita semua ingin dalam posisi apapun selalu tenang, damai dan tidak ada sangkut sengkarut berkecamuk dalam hati.
Nah kini ber komunikasi lah dengan AI. Awak lebih suka pakai ChatGPT. Tentu terlebih dulu di ponsel perlu di install aplikasi ChatGPT . Caranya tanya ke google.com
Mari nikmati kemudahan kemudahn teknologi untuk berbalas pantun. Ketika di WA awak share pantun kamis Bu Nani Kusmiati segera saja membalas
[11.26, 6/2/2025] Nani Kusmiati: Pantun Hari Kamis
- Pagi cerah burung berkicau,
Terbang tinggi menari manis.
Semangat kerja jangan galau,
Mari jalani hari Kamis!
[11.26, 6/2/2025] Thamrin Affan: Mantabs berbalas pantun
[11.26, 6/2/2025] Nani Kusmiati: Siap dari ChatGPT juga bapak
Seorang pakar IT mengatakan AI anggap saja sebagai atau seperti kalkulator. Masih ingat ketika ditemukan kalkulator. Semua orang pakai. Sangat memudahkan dalam hitung menghitung yang rumit.
Analog denga AI maka kita memperoleh kemudahan dalam mencari informasi. Asalkan hasil dari AI itu menurut adab peradaban kita gunakan hanya sebagai referensi. Tal elok pula di akui produk ChatGPT di klaim sebagai kreasi sendiri.
Nah sekarang ketika Pembaca sedang berada di satu Acara. Buatlah pantun. Tanya ke si AI.
tolong buatkan pantun untuk sambutan acara silaturahmi keluarga petokayo
Om ChatGPT bisa ya membantu saya membuatklan pantun di acara Diamond Wedding Annyversari . Terima kasih ya
Dalam sekejab anda mendapat jawaban. Bisa diedit sedikit sesuaikan dengan suasana ketika itu.
AI memudahlan pekerjaan ajudan, spri, staf ahli ketika Komendan atau atasan mninta dibuatlkan pantun. Pun Komandan yang tidak mau merepotkan siapa pun Beliau tentu sudah mandiri berkomunikasi ke si ChatGPT. Lancarlah Pidato kita.
Keistimewaan berpantun, menyegarkan suasana menjadi gelak tawa bersebab pantun anda akan di respon hadirin kompak serempak berteriak
Caakeep.
Penutup
Alhamdulillah Buku Awak Kumpulan Pantun kini sudah tersaingi oleh si ChatGPT. Tidak masalah perubahan adalah suatu keniscayaan. Kemampuan beradaptasi merupakan sikap bijak.
Terus terang kini awak malah mendapat sparring partner dalam berbalas berpantun, Positif Thingking Men
- Salam Pantun
- BHP, 6 Februarri 2025
- TD