TimNas ini bukan Tim Nasional ya, tapi singkatan dari Tim Nasyid alias grup Nasyid kampus putih saat itu, Miftahul Jannah, entah kemapa nama ini dipilih menjadi nama grup nasyid kampus ini. Awal pembentukan grup inipun sangat dadakan. Pada waktu itu, di silabus semester I ada mata kuliah olahraga (keren kan?) dengan dosen yang mengajar saat itu adalah pak Bambang US, beliau kebetulan mengajar dibeberapa kampus keperawatan, sehingga kadang – kadang kami dibawa tur keliling kampus lain untuk mengadakan acara olahraga bersama semacam class meeting antar kampus
Nah saat sedang tur ke Kampus Akper Muhammadiyah Palembang, kami disuguhi penampilan Nasyid dari para mahasiswanya salah satu judulnya Mengemis kasih dari grup Nasyid Raihan yang berasal dari Malaysia. Aku yang masih slenge’an pada saat itu sempat mendapat teguran dari seorang rekan mahasiswi, sang mahasiswi itu, inisialnya D kalo gak salah, berkata “eh dengerin tuh liriknya, jangan ngobrol” but I just smiled at that time
Pertemuan berikutnya adalah giliran kami yang menjadi tuan rumah, salah seorang teman, Ahmad Ramdan, mengusulkan untuk menampilkan nasyid juga, dipilihlah lagu berjudul Rasulullah dari Hijjaz. ASPA yang berjumlah 26 orang, sebenarnya seluruhnya 27 orang diangkatan kami, ikut terlibat latihan saat itu dengan modal seadanya. Dan jadilah penampilan perdana kami saat itu, dengan nada yang lumayan rusak, karena lagu ini memiliki nada yang tinggi di akhir hehehe
Tahun berganti, dan tim nasyid ini pun personilnya mulai mengalami penyusutan dan pergantian personil, namun tetap eksis sampai kami selesai kuliah. Berita terakhir yang sempat terdengar, grup ini kemudian berganti nama menjadi MJ Voice, singkatan dari Miftahul Jannah Voice kali ya ??
Semogalah grup ini masih diteruskan oleh para junior sekarang …. (Ardiansyah)