Lomba Menulis PGRI “Menulis Di Blog Jadi Buku”
Goresan Tinta Ke – 10 Ku
Oleh Herni Sunarya Banah
Instansi : SMP Negeri 2 Wangon
NPA : 12100200134
Assalamuallaikum Wr Wb.
Kembali lagi bersama seseorang yang ingin menerbitkan buku. Pagi ini cuaca mendung dan udara terasa dingin tak lama kemudian turunlah hujan. Rasanya berat sekali untuk melakukan aktivitas seperti biasanya. Namun tugas tetap lah tugas harus dilaksanakan apalagi tugas negara yang wajib dilaksanakan. Waktu sudah menunjukan pukul 07.30 saat nya untuk melaksanakan tugas negara memberi pembelajaran online pada para peserta didik.
Jadwal pembelajaran online sesi pertama adalah kelas 9D. Kebetulan kali ini saya akan mengadakan google meet dengan membahas materi reference. Pembelajaran saya lakukan secara diskusi untuk pembahasan 5 soal dalam waktu 1 jam. Waktu begitu cepat berlalu tak terasa sudah menunjukan pukul 08.30 saat nya saya untuk mengakhiri pembelajaran sesi pertama.
Seperti biasa disela – sela mengajar ada waktu luang tesisa 60 menit. Rutinitas untuk membuat sebuah goresan tinta sudah mulai muncul rasa ketagihan bagi saya. Sehari kalau tidak memikirkan ide dan membuat tulisan rasanya ada yang kurang. Akhirnya Kuputuskan untuk membuat goresan tinta ke -10 dengan tema “Hobby Berbuah Prestasi”. Langsung saja yuk kita baca alur goresan tintanya.
Pada saat lulus SMA saya memutuskan untuk kuliah sekretarisdengan tujuan bisa langsung kerja pada Perusahaan Asing di Cilegon. Akhirnya saya kuliah D1 di ISMI Serang tak lama setelah lulus langsung direkrut kerja oleh PT Sankyu Cilegon. Namun tidak lama hanya 1 bulan ini dikarenakan saya jatuh sakit. Dan akhirnya saya memutuskan untuk kuliah lagi.
- Juara 3 Lomba Story Telling tingkat Kabupaten Banyumas atas nama Leo Alfath Alraizy (tahun 2006)
- Juara 2 Lomba Story Telling tingkat Kabupaten Banyumas dalam rangka peringatah HUT SMA AJIBARANG atas nama Nida Nurhasanah (tahun 2008)
- Juara 2 Speech contest tingkat Kabupaten Banyumas dalam rangka peringatan HUT SMA AJIBARANG atas nama Liana Fijriati (tahun 2009)
- Juara 1 Speech contest tingkat Kabupaten Banyumas dalam rangka peringatan HUT SMA Al Irsyad dengan uang pembinaan seberar Rp. 500.000,- atas nama Liana Fijriati (tahuan 2009)
- Juara 2 Story telling tingkat Kabupaten Banyumas dalam rangka peringatan HUT SMA AL Irsyad dengan mendapatkan uang pembinaan sebesar RP. 250.000,- atas nama Agung Pramudya (tahun 2009) kategori pria.
- Juara 3 Story telling tingkat Kabupaten Banyumas dalam rangka peringatan HUT SMA AL Irsyad dengan mendapatkan uang pembinaan sebesar RP. 200.000,- atas nama Melani Wandah (tahun 2010) kategori wanita.
- Juara 2 Story telling tingakat Kabupaten Banyuama dalam rangka lomba FLS2N (Festifal Lomba Seni Siswa Nasional) atas nama Melani Wandah (tahun 2009).
- Juara 2 Story telling tingkat Kabupaten Banyumas dalam rangka lomba FLS2N atas nama Egi Nisarini (tahun 2018)