Plotagon Studio Bikin Asik

Tiga Puluh

Plotagon Studio Bikin Asik

Pembelajaran pada masa pandemi covid-19 menggunakan beberapa aplikasi melalui jejaring internet. Banyak fitur-fitur yang dapat kita gunakan dalam melaksanakan pembelajaran menarik. Pembelajaran daring selama pandemi covid-19 harus lebih beragam dan kreatif. Hal ini dilakukan supaya pembelajaran tidak membosankan. Ada beberapa aplikasi yang bisa kita pakai saat pandemi covid-19. Seperti : what app, google meet, google classroom, youtube, canva, classpoint, dan masih banyak lainnya.

Kali pertama seluruh guru harap bisa menyesuaikan diri dan berusaha belajar secara daring. Kami semua mencoba melalu chatting what app. Chatting melalui what app seperti mengabsen siswa, memberi materi pada siswa dan tanpa memahami seperti apa siswanya. Namun demikian pembelajaran menggunakan what app jika berlangsung lama akan mengalami rasa jenuh. Akhinya semua harus berupaya untuk mengembangkan pengetahuannya terkait dengan pembelajararn yang menarik.

Pembelajaran beikutnya kami mencoba mengkolabolasikan beberapa aplikasi. Seperti : pembelajaran menggunakan google classroom, google meet dan class point. Alhamdulilah semua siswa mengalami rasa senang. Hal ini dikarenakan mereka mengalami pembelajaraan tatap muka meskipun harus melalui jejaring internet. Pada saat mulai pembelajaran kami saling menyapa melalui aplikasi google meet.

Setelah menyapa dan mengabsen kami melakukan pembahasan materi. Setelah penyampaian materi dan pembahasan berikutnya saya memberikan quis yang menarik melalui quizizz. Kegiatan pembelajaran seperti ini berlangsung selama beberapa bulan. Akan tetapi saya tidak diam dalam posisi seperti yang dijelaskan di atas. Saya berusaha terus dalam mengembangkan teknik dan metode pembelajaran agar memberikan kesenangan dan keceriaan pada peserta didik.

Sering kali pembelajaran secara daring saya memanfaatkan you tube. Namun channel youtube yang saya gunakan adalah materi karya sendiri. Meski jauh dari kata sempurna akan tetapi ini akan lebih memberikan rasa percaya diri dalam menyampaikan materi. Berikut beberapa channel youtube karya sendiri :

Semakin hari pembelajaran daring semakin menantang bagi saya. Tidak hanya itu perasaan ini selalu ingin mengembangkan dan mengikuti berbagai macam teknik dan metode pembelajaran. Metode berikutnya yang saya lakukan adalah memberikan pembelajaran dengan menggunakan aplikasi canva baik itu materi, video pembelajaran dan quis atau latihan soal.

Kemudian saya mengembangkan kembali metode dan teknik pembelajaran berikutnya melalui penggunaan aplikasi plotagon studio. Plotagon studio merupakan aplikasi atau sebuah alat yang kreatif dan menyenangkan untuk menuangkan seluruh imajinasi anda, menciptakan semua film-film 3D dengan karakter yang cukup banyak dan setiap pengaturan yang bisa anda bayangkan.

Tidak hanya itu aplikasi ini merupakan media interaktif dalam pembuatan sebuah cerita animasi atau dongeng. Aplikasi ini telah didirikan sejak tahun 2013 dengan tujuan mengubah sebuah ide menjadi cerita imajinasi yang menarik melalui penggabungan teknologi dan animasi. Semua guru dapat menggunakan animasi ini sebagai bahan pembelajaran di kelas. Terutama guru bahasa yang sangat membutuhkan aplikasi ini dalam mengembangkan kegiatan bermain peran.

Ada hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mendapatkan aplikasi plotagon ini. Yaitu melalui : mendownload plotagon mobile appliction dan plotagon desktop application. Setelah mendownload tahapan berikut yang bisa kita lakukan dengan melaksanakan beberapa tahapan dalam penggunaan plotagon. Berikut tahapan termudah dalam menggunakan aplikasi plotagon :

  • Buatlah skenario cerita yang akan kita animasikan
  • Buka aplikasi plotagon dan masukan akun untuk mengawali pakailah yang tidak berbayar
  • Setelah memasuki plotagon tekan tombol create the video 
  • Kemudian pilihlah scene
  • Tentukan latar belakang lokasi yang dikehendaki sesuai dengan skenario ceritanya
  • Setelah menentukan latar langkah berikutnya tentukan aktor yang dikehendaki sesuai skenario ceritanya
  • Tahapan berikutnya buatlah narasi dari ceritanya sesuai skenario
  • Dan pilihlah render video
  • Langkah terakhir pilih resolusi dan klik render untuk menyimpan video

Berikut adalah beberapa hasil video pembelajaran saya dengan menggunakan plotagon :

Kelebihan dalam pembelajran animasi plotagon ini adalah memudahkan siswa dalam memahami materi dan mampu memberikan peningkatan antusiasme dan motivasi siswa. Melalui beberapa pengembangan teknik dan metode belajar, pembelajaran interaktif selama pandemi covid-19 akan berjalan lancar dan menyenangkan. Akan tetapi masih ada beberapa guru yang gaptek.
Namun kami dorong terus supaya mau mengikuti dan menyesuaikan dengan perkembangan zaman sekarang. Alhamdulillah beberapa guru pengajar yang hampir mau purna berhasil mengikuti meski perlahan. Semoga bermanfaat dan terus maju demi memajukan anak bangsa juga demi menyesuaikan diri di era digital. Salam literasi.

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

2 komentar