Bulan Ramadhan, bulan yang dirindukan, bulan diturunkannya Al Qur’an, bulan yang dilipatgandakannya segala amal kebaikan, bulan dimana pintu pintu surga dibuka lebar lebar dan pintu neraka ditutup rapat rapat.
Bagi umat Islam, bergembira dengan datangnya bulan suci Ramadhan merupakan perbuatan yang dianjurkan oleh para ulama karena bernilai ibadah di sisi Allah SWT.
Gembira atas datangnya bulan suci ramadhan adalah salah satu amal kebaikan kecil yang dapat mengantarkan seseorang masuk surga. Seperti sabda Rasulullah yang artinya “Barang siapa yang bergembira dengan datang bulan suci ramadhan maka baginya surga”.
Selain gembira, amal kecil yang tidak kalah pentingnya dijaga saat berpuasa adalah menjauhkan diri dari dosa dosa kecil yang diabaikan. Karena dosa kecil yang dianggap remeh bahkan seringkali disepelekan, tanpa disadari dapat menghapus pahala puasa.
Dosa kecil yang dianggap biasa menyebabkan seseorang masuk kedalam neraka. Sebagaimana sabda Rasulullah yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad yang artinya “Takutlah kalian dari tindakan meremehkan dosa dosa kecil, karena sesungguhnya perumpamaan orang yang meremehkan dosa bagaikan sekelompok orang yang singgah disebuah lembah, ia datang membawa kayu dan terus menerus membawa kayu hingga kayu itu menumpuk, mereka dapat memasak makanan mereka” (HR. Ahmad, dishahihkan oleh Al Bani).
Dosa kecil yang dikerjakan secara terus menerus dan berulang ulang akan menjadi besar, karena tidak ada dosa besar jika tidak dimulai dari dosa kecil.
Berpuasa di Era Industri Modern seperti sekarang dimana Hand Phone / Android merupakan alat komunikasi paling banyak digunakan dalam seluruh aktivitas kehidupan manusia.
Tidak hanya untuk kepentingan bisnis semata, melainkan digunakan juga untuk sekedar bincang bincang dengan saudara, sahabat dan rekan kerja.
Ketika sedang berbincang bincang disanalah sering tanpa disadari seseorang telah berbohong., seperti mengatakan sedang OTW, atau sedang di rumah teman dan berbagai jawaban tergantung dari teman bicaranya , padahal dia sedang berada di dalam rumahnya.
Perbuatan ini terlihat sepele dan sangat mudah dilakukan, jika tidak segera disadari maka akan menjadi kebiasaan, kalau sudah menjadi kebiasaan maka sangat sulit ditinggalkan.
Apabila kita ini kita lakukan pada saat sedang berpuasa maka pahala puasa berpotensi menjadi gugur.
Untuk itu, di awal Ramadhan ini hendaknya kita berusaha dengan sungguh sungguh menjauhkan diri dari dosa dosa kecil dan segera bertaubat dengan beristigfar kepada Allah SWT atas perbuatan yang telah kita lakukan baik secara sengaja maupun tidak.
Mulailah awal puasa ini dengan hal hal kecil yang dapat mendatangkan kebaikan baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Raihlah Predikat Taqwa Dari Yang Kecil. (Bersambung)
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa
Semoga Puasa Kita Diterima Oleh Allah SWT
Sehat & Semangat Selalu……….
Agar Covid 19 Segera Berlalu
Aamiin Ya Rabbal’alamiin
H.M. Hamidi (Belajarbersama#OmB4P#)
Pemerhati Sosial & Pelaku Pemberdayaan Masyarakat