Selamat sore sobat,
Tulisan ini saya buat sekembalinya saya memberikan kuliah di kampus sejak jam 07.30 hingga 14.30 WIB. Perkuliahan pada hari ini selain melanjutkan materi kuliah di minggu sebelumnya, saya juga membahas tindak lanjut dari tugas penulisan ilmiah yang saya berikan kepada para mahasiswa. Pekan ini merupakan minggu terakhir dari waktu pembuatan tulisan ilmiah dan mereka harus mengumpulkannya selambat lambatnya pada hari Minggu, tanggal 30 Oktober 2022.
Saya mengapresiasi kesungguhan para mahasiswa untuk membuat tulisan ilmiah sesuai ketentuan yang saya berikan dan saya mewanti wanti agar para mahasiswa tidak melakukan plagiat karena hal itu sangat dilarang dalam sebuah penulisan ilmiah.
Dalam kesempatan tersebut, saya mengingatkan agar para mahasiswa mulai membiasakan diri untuk menulis, tidak saja tulisan ilmiah namun juga tulisan non ilmiah seperti reportase kegiatan mahasiswa di kampus.
Selanjurnya saya juga mengingatkan bahwa para mahasiswa harus menjadi garda terdepan dalam kegiatan literasi di Indonesia yaitu membaca dan menulis. Kegiatan literasi di era sekarang ini sudah didukung oleh perkembangan teknologi yang canggih terutama teknologi informasi.
Saya sampaikan bahwa tulisan ilmiah yang mereka buat nantinya akan saya satukan menjadi sebuah buku yang bakal menjadi bukti yang tak terbantahkan bahwa mereka mampu melahirkan tulisan ilmiah yang berkualitas.
Oleh karena itu, sebelum tulisan ilmiah dari para mahasiswa tersebut saya satukan menjadi sebuah buku maka terlebih dahulu akan dilakukan pemaparan hasil tulisan ilmiah dari para mahasiswa dalam ruang Google Meet. Para mahasiswa harus bisa memaparkan dari apa yang sudah ditulis kepada saya sebagai dosen dan juga rekan rekannya. Pemaparan tersebut juga akan diisi dengan diskusi mengenai tulisan ilmiah yang dipaparkan. Dengan demikian, tidak menurup kemungkinan, tulisan ilmiah yang dibuat akan dilakukan perbaikan berdasarkan hasil dari diskusi tersebut.
Saya berharap para mahasiswa dapat melahirkan tulisan tulisan yang berkualitas sesuai bidang yang ditekuni dan tentu saja bermantaat bagi orang yang membacanya.
Saya rencanakan kumpulan tulisan ilmiah dari para mahasiswa ini akan menjadi tiga buah buku dimana saya juga turut menulis satu tulisan ilmiah di masing masing buku tersebut.
Tiga buah buku ini, saya bertindak langsung sebagai editor, penata layout dan sekaligus mendisain cover bukunya.
Adapun mengenai judul bukunya, saya sudah memutuskan untuk memberi judul yaitu “Merajut Budaya Literasi Di Kalangan Mahasiswa” ..
Mudah mudahan upaya saya untuk mengajak para mahasiswa menjadi garda terdepan dalam merajut budaya literasi di kalangan mahasiswa dapat turut serta meningkatkan kualitas dan kuantitas literasi di Indonesia ..
Aamiin Aamiin Ya Robbal Alamiin ..
Sobat, saatnya saya undur diri.
Selamat beraktivitas ..
Salam sehat ..
NH
Depok, 25 Oktober 2022