Sabtu tanggal 15 Oktober 2022.SD Negeri 010 Kundur Barat telah mengadakan serangkaian kegiatan pelepasan Ibunda Hj.Yusmawati,S.Pd.SD pada masa Purna Bakti.
Pada kesempatan yang berbahagia ini keluarga besar SD Negeri 010 Kundur Barat bersama Komite Sekolah juga orang tua hebat melakukan
kegiatan serentak secara bersamaan sekaligus perpisahan Pendidik Senior dan Tenaga Uasaha SD Negeri 010 Kundur Barat yang telah pindah tugas
ke Dinas Parawisata Kabupaten Karimun.Ibunda Fatwati,S.Pd.SD tidak bisa hadir untuk mengngikuti acara tersebut karena beliau masih berada di luar kota.Begitu juga teman kami Ibu Dina Ira Saputri Tenaga Uasaha yang pindah tugasnya yang masih melaksanakan kegiatan di Costal Area pada kegiatan ulang tahun Kabupaten Karimun yang ke-23 tahun.Di rangkaian kegiatan pelepasan masa Purna Bakti pendidik dan Tenaga Kependidikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karimun juga tak dapat hadir untuk memenuhi undangan dari keluarga besar SD Negeri 010 Kundur Barat karena ada sesuatu hal,begitu juga dengan Pak Sekda Kabupaten Karimun.Kabid GTK dan Kabid Pembinaan SD juga titip salam kepada keluarga besar SD Negeri 010 Kundur Barat,mohon maaf tidak bisa untuk hadir bersama-sama di kegiatan pelepasan masa Purna Bakti pendidik dan tenaga kependidikan,secara bersamaan masih ada kegiatan di tingkat Kabupaten Karimun.Salam dari Pak Sekda,Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan,Kabid GTK juga Kabid Pembinaan SD telah saya sampaikan kepada ibunda kami Hj.Yusmawati,S.Pd.SD.
Pelaksanaan rangkaian kegiatan pelepasan masa Purna Bakti yang kami lakukan tak terlepas dari kerja sama yang baik antara Komite Sekolah
orang tua hebat SD Negeri 010 Kundur Barat.Silaturahmi terus kami tanamkan secara berkelanjutan untuk memupuk rasa gotong royong yang kuat.
Kebersamaan yang kami lakukan adalah sebagai aksi nyata dari kelurga besar SD Negeri 010 Kundur Barat untuk terus menghargai pendidik maupun tenaga kependidikan ,sebagai tanada rasa kepedulian yang tinggi.Antusias Komite Sekolah,orang tua siswa/i hebat saling merangkul untuk menyukseskan rakain kegiatan tersebut.Begitu juga dukungan dari teman-teman Timah Tbk yang telah membantu kami.
Soun sistem yang kami gunakan di acara tersebut adalah bukti kerja sama yang baik ,yang kami jalani bersama PT.Timah Tbk.Teman-teman
dari PT.Timah Tbk bertungkus lumus untuk membantu kegiatan tersebut.Untuk peminjaman soun sistem PT.Timah Tbk,kami lakukan permohonan pinjaman barang sampai acara
tersebut selesai.Semua teknisi soun sistem agar pelaksanaan masa purna bakti berjalan lancar,teman-teman dari PT.Timah Tbk yang menjadi opratornya.Kami keluarga besar
SD Negeri 010 Kundur Barat mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya.Komite Sekolah beserta anggotanya,orang tua siswa/i hebat juga ambil bagian.Terima kasih juga kami ucapakan para tamu undangan yang berkesempatan hadir di acara pelepasan masa Purna Bakti Pendidik dan Tenaga Kependidikan sekolah kami.
Kami dari keluarga besar SD Negeri 010 Kundur Barat secara berkelanjutan melakukan silaturami kerja bersama-sama PT.Timah Tbk Yunit Kundur.Kompleknya berlokasi
di Desa Gemuruh Kecamatan Kundur Barat Kabupaten Karimun Kepri.Pada umunnya anak-anak didik kami rata-rata anak-anak dari kariawan PT.Timah Tbk.Kegiatan apapun
yang kami lakukan akan selalu berdampingan bersama Komite Sekolah hebat,orang tua siswa/i hebat juga PT.Timah Tbk hebat,yang terus memperhatikan Pendidikan
di sekolah yang kami bina bersama-sama.Perwujudan yang kami lakukan sebagai tanda kekuatan silaturahmi.Pada kesempatan yang berbahagia ini kami dari kelurga
besar SD Negeri 010 Kundur Barat mohon maaf jika ada kesilapan baik itu pelayanan dan lainnya.Semoga kolaborasi kita terus terjalin dengan baik.Aamiin.Terima kasih juga yang tak terhingga kepada kelurga besar SD Negeri 010 Kundur Barat yang telah menyukseskan kegiatan masa purna bakati dengan lancar dan sukses.”Kerja bersama-sama,merasa bangga juga harus bersama-sama.”
Jika kebersamaan telah terjalin dengan baik inn syaa Allah apapun kegiatan yang ingin kita lakukan akan membuahkan hasil yang baik.
Sukses untuk kita semuanya yang tergabung dalam keluarga besar SD Negeri 010 Kundur Barat tanpa terkecuali.
Kundur Barat, 15 Oktober 2022