Jamuan Sahabat Amerika

Terbaru, YPTD0 Dilihat

 

Awak pikir tidak ada lagi Halal Bihalal setelah pertemuan dengan Komunitas Perjaka pekan lalu.  Ternyata oh ternyata masih ada nan tersisa.  Hj Hanifah sedulur sesama Alumni Akper Palembang dan Alumni Paska Sarjana Universitas Indonesia mengundang sahabat sahabat lama untuk bersua.

” Kak Thamrin, ayo kita sialturahim”

Begitu telpon dari Hj. Hanifah yang selama ini menetap di Houston Texas Amerika di  kediaman Putri Pertama.  Beliau mempunyai 3 Putri. Putri kedua menetap di Richmond  Virginia,  Putri ke tiga di di Minneapolis  Minnesota.

Awak pikir pertemuan kali ini udah hampir masuk bulan Dzulhijah. Artinya hari Raya Idul Fitri telah lewat 2 bulan.

 

Bahagia Sejahtera Bersua Kawan Lama/ dokpri

Tetapi tidak mengapa,  kalaulah tidak tepat di bilang Halal Bihalal maka istilah Silaturahim masih boleh kita pakai bersebab anjuran ber silaturahmi sebenarnya tidak terbatas pada waktu, kapan dan bisa dimana saja.. Apalagi sahabat dari luar negeri akan segera kembali ke Amerika.

” Siap Dindo, acara di restoran kuliner Palembang yo biar kito biso mengenang masa kuliah dulu”

Alhamdulillah, rencana singkat terwujud. Jum’at 7 Juni 2024 Pukul 14. 00 kami 10 orang bertemu di Restoran Sari Sanjaya Jalan Bolulevard Kelapa Gading Jakarta Utara.

 

Bertemu Lintas Generasi TNI Polri dan Persiunan Depkes & Swasta / Dokpri
Rasanya rasa kangen sesama alumni asal Kota Jambi terobati.  Bila selama ini ber komunikasi Indonesia – Amerika by Whats App kini kami bisa bertatap muka.  Terima kasih semua ini terjadi  atas seizin Allah berkah lantunan  Shalawat Rasulullah Nabi Muhammad SAW semua terwujud. Aamiin Ya Rabbal Alamiin

Silaturahim sangat berkesan. Kita sesamo berbagi pengetahuan dan pengalaman terutama dalam membina keluarga sakinah mawadah warrahmah.  Pengetahuan Add Hj Hanifah  perihal Psikologi Islam yang dapat diterapkan oleh keluarga di  Amerika untuk mencapai  keluarga  bertaqwa   Salute. Terimakasih banyak atas jamuan kuliner Palembang

Sedulur Hj Hanifah pada awalnya ikut suami yang mendapat tugas Bank Rakyat Indonesia di Amerika.  Namun karena acap bolak balik balik Indonesia Amerika akhirnya memutuskan pensiun dini dari Kowad TNI AD pangkat Mayor.   Sejak itu anak anak sekolah di Amerika sampai menikah.  Kini kegiatan sosial sesama warga negara Indonesia dalam bidang Agama Islam sesuai keahlian seorang Psikolog Islam.

 

Aluuni Lansia Tetap Smart Cantik Aura Muslimah / Dokpri

Hadir 10 orang di Resto Khas Palembang Sari Sanjaya Boulevard Kelapa Gading Jakarta Utara.

Mayor TNI AD (P) Hanifah Arif
Kombes Pol (P) Thamrin Dahlan
Kombes Pol (P) Kafrawi, dan Istri
Chasiana Sandury
Siti Habsah,
Kolonel TNI AD (P) Ratna Djuwita,
AKBP (P) Enida Busri
Kolonel TNI AL  Suroso dan Istri
Kehadiran 10 orang sedulur  paling tidak  mewakili Alumni Akper Palembang, Anggota TNI / Polri, sedulur asal Kota Jambi.

Tentu saja pertemuan selalu menghasilkan gagasan.  Bagaimana kita tetap mempertahankan ruh silaturahim dengan cara merencana kan pertemuan selanjutnya.  InshaAllah Program Wisata Reliji ke Kuningan Jawa Barat. Hj Hanifah menyediakan kediaman untuk pertemuan Alumni sebelum kembali ke Amerika.

Rasa syukur ke hadirat Allah SWT tak terhingga kami ungkapan dalam doa bersama.  Semoga selalu bersyukur atas nikmat Iman, Islam, Kesehatan dan Kesempatan.

Kita berpisah untuk berjumpa kembali setelah bersama membaca doa Kifarat Majelis : Subhanakallahumma Wabihamdika, Asyhadu al- llaha illla  anta astaqhfiruka wa atubu ilaik. Allah SWT mengampuni dosa yang terjadi selama dalam pertemuan tersebut.  Aamiin.

Demikian liputan Halal Bihalal  ke 15 terekam abadi di media sosial dengan harapan membawa keberkahan bagi kita semua.  Amiin

Salamsalaman
BHP, 8 Juni 2024
TD

 

Konten ini telah tayang di Kompasiana.com dengan judul “Hj. Hanifah Arif dari Amerika Menjamu Alumni”, Klik untuk baca:
https://www.kompasiana.com/thamrindahlan/6663a4c6c925c431917c5a32/hj-hanifah-arif-dari-amerika-menjamu-alumni?page=all#section1

Kreator: Thamrin Dahlan

 

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tulis opini Anda seputar isu terkini di Kompasiana.com

Tinggalkan Balasan