Dedikasi Seorang Guru Olahraga

Pendidikan255 Dilihat

Pak Sariyanto guru olahraga sedang direkam putrinya kerika melakukan beberapa gerakan bela diri. Sabtu 24 Oktober 2020 untuk kesekian lagi awak menyaksikan kegiatan Pak Guru di lapangan tennis Bumi Harapan Permai. ( BHP).

Beliau beserta 2 orang putra putri mulai melakukan kegiatan olahraga sekitar pukul 10.00. Memang agak siang bersebab lapangan masih digunakan untuk latihan tennis warga Kelurahan Dukuh RW 06 Jakarta Timur dan sekitarnya.

Bagi sesama Guru, awak kagum atas dedikasi Pak Sariyanto yang mengajar di SD Sumbangsih Grogol Jln: Dr. Muwardi II/ 13 Jakarta Barat.  Pak Guru  serius menyiapkan materi pengajaran menggunakan rekaman video.

Bisa dimaklumi pada era Pandemi Covid 19 sistem belajar – mengajar berubah total. Apabila dalam keadaan normal, guru dan murid bisa ber interaksi tatap muka namun  sejak 8 bulan lalu terpaksa komunikasi dilakukan secara jarak jauh ( virtual).

The show must go on. Mencerdaskan kehidupan anak bangsa tidak boleh terhenti karena sebab musabab bencana atau malapetaka. Itulah ketika ada pelarangan kerumunan Pemerintah melalui Kemendikbud mengeluarkan kebijakan menutup semua kegiatan belajar mengajar di sekolah dan kampus.

Mengikuti ketentuan protokol kesehatan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan maka pembelajaran terus berlangsung menggunakan jasa internet.  Guru disana murid disini itulah yang terjadi. Pak Guru hanya terdengar suara, terkadang wajah.  Maka penting sekali materi pembelajaran menggunakan jasa video.

Pak Guru Sriyanto kreatif. Beliau menyikapi sistem pembelajaran Daring dengan cara merekam beberapa gerakan olahraga. Memang untuk mata pelajaran dengan muatan bukan semua teori maka para anak didik wajib diberikan contoh bagaimana melakukan gerakan beberapa cabang olahraga.

Menurut Pak Guru yang mengajar di SD kawasan Grogol rekaman video itu di share ke Whats App komunitas anak murid. Para murid secara perorangan diharuskan membuat rekaman video sejenis mencontoh gerakan Pak Guru. Dari rekaman video murid dilakukan penilaian.

Yes penyampaian teori dan praktek harus sejalan untuk mata pelajaran tertentu seperti olahraga. Kreativitas Guru ditantang untuk memodifikasi silabus sehingga anak didik bisa memperoleh transfer of science and skill

Salute untuk pak Guru Sariyanto.  You are the best.  Semoga bisa meng inspirasi seluruh guru di Indonesia.

Sesungguhnya  dedikasi itu bersaudara kembar dengan ke – ikhlas – an.

Salamsalaman

BFP 241020

YPTD

Tinggalkan Balasan