Les Poèmes du Dr Nastain MHum qui dispersés dans le WAG Literasi SAGUSAPOP

PAHITNYA KOPI YANG KAU BERIKAN
Karya: NS

Jangan terus membikin perasaan terluka
Biarkan semuanya terus berlalu
Janganlah terus membuat kecewa
Aku sudah bosan dengan semua sandiwara

Memang kalau dirasakan sebelumnya kehidupan ini begitu begitu damai
Dengan penuh harapan yang terus aku impikan agar bisa terobati dengan kedamaian
Engkau terus membikin kecewa
Terus bikin hati sedih menari dan menyanyi dengan penuh kepalsuan

Harapan cuma tinggal harapan
Semua hanyalah kesia-siaan
Apa yang terus aku rindukan
Kau lempar penuh kesia-siaan
Semua yang terbayang dengan rasa damai
Tiba-tiba engkau campakkan penuh penderitaan

Aku bosan dengan semua
Kopi pahit yang tersaji
Lebih pahit dari apa yang kau berikan

Batam, 14 Juli 2021

Tinggalkan Balasan