Kualifikasi Piala Dunia 2022 : Portugal Menang Telak 3-0 atas Azerbaijan

Olahraga24 Dilihat

Sumber Foto AFP

Portugal bermain tanpa Cristiano Ronaldo berhasil menang 3-0 atas tuan rumah Azerbaijan di Baku Olimpiya Stadionu, Selasa (7/9/21) pukul 23.00 WIB. Tiga gol Portugal dicetak Bernardo Silva, Andre Silva dan Diogo Jota.

Dengan kemenangan ini Portugal kembali di puncak klasemen grup A dengan 13 poin dalam kualifikasi Piala Dunia 2022. Mereka unggul 2 poin dari Serbia yang menduduki posisi kedua dalam 5 laga yang telah dijalani.

BACA JUGA : Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Dihentikan, Brasil atau Argentina yang Kena Sanksi FIFA?

Ronaldo yang kini sudah berada di Manchester, tidak bisa memperkuat negaranya dalam laga ini karena mendapat hukuman akumulasi kartu kuning. Meskipun demikian Portugal bukan lawan yang seimbang bagi tuan rumah Azerbaijan.

Pelatih Fernando Santos menurunkan formasi 4-3-3 dengan menempatkan trio penyerang Bernardo Silva, Andre Silva dan Diogo Jota. Posisi Ronaldo dalam trio tersebut diganti oleh Andre Silva.

Di lini tengah ada trio Bruno Fernandes, Joao Palhinha dan Joao Moutinho. Mereka merupakan gelandang penghubung yang bertanggung jawab pada keseimbangan permainan. Selain melindungi lini pertahanan juga memberikan dukungan dalam serangan.

Duet bek tengah Pepe dan Ruben Dias tetap menjadi pilihan coach Santos. Mereka didukung duet full back, Joao Cancelo dan Rphael Guerrero. Sementara di bawah mistar ada penjaga gawang Rui Patricio.

Dengan komposisi seperti ini saja, Azerbaijan tidak berkutik menghadapi Portugal. Tim tamu menguasai permainan dengan 17 peluang tembakan dengan 7 tembakan ke gawang yang tepat sasaran dan 3 gol diantaranya.

Sementara itu Azerbaijan tidak satupun tembakannya on target ke gawang Rui Patricio yang malam itu lebih banyak nganggur. Portugal sangat mendominasi permainan sampai penguasaan bola sebesar 66 persen.

Gol pertama dicetak oleh Bernardo Silva ketika laga baru berjalan 26 menit. Gol pembuka ini merupakan asis dari Bruno Fernandes. Hanya 5 menit kemudian giliran Andre Silva menjebol gawang Azerbaijan yang dikawal oleh Shakhruddin Magomedaliyev.

Gol Andre silva ini memanfaatkan umpan dari Diogo Zota yang menerima bola pemberian dari Fernandes. Kedudukan 2-0 untuk Portugal bertahan hingga turun minum.

Azerbaijan harus berjuang keras memasuki babak kedua. Mereka bertahan ketat dari gempuran para pemain Portugal. Tanpa kiper Sahruddin Mahammadaliyev, mungkin keadaan bisa menjadi jauh lebih buruk bagi Azerbaijan.

Namun akhirnya kiper itu tidak berdaya untuk menghentikan Diogo Jota menambah gol ketiga Portugal pada menit ke-75. Penyerang Liverpool ini berhasil menanduk bola setelah menerima umpan Joao Cancelo dari sisi kanan.

Banyak peluang pada babak kedua yang tidak berhasil menjadi gol bagi Portugal. Diantaranya, Andre Silva seharusnya bisa menggandakan golnya empat menit kemudian setelah digulirkan oleh Fernandes, namun tembakannya melebar.

Begitu pula Jota gagal membuat gol saat dia memotong bola di depan gawang yang terbuka setelah mengambil bola umpan Fernandes dari sayap kanan.

Fernandes sendir memiliki peluang golnya dari tembakan jarak jauh, tetapi kiper Azerbaijan, Mahammadaliyev menepis upaya itu sebelum menggagalkan tendangan kaki kiri Bernando Silva.

Sejauh ini di grup A Portugal memiliki rekor pertahanan terbaik, mereka kini memuncaki klasemen dengan Serbia yang berada di posisi kedua merupakan pesaing serius untuk merebut posisi juara grup yang langsung lolos ke putarab final Piala Dunia di Qatar.

Sementara itu Azerbaijan, yang mengakhiri dua kekalahan beruntun dan hasil imbang melawan Republik Irlandia, berada pada posisi juru kunic alias terbawah dengan hanya mengumpulkan satu-satunya poin.

Dalam laga ini permainan trio penyerang Portugal yang berhasil mencetak gol yaitu Bernardo Silva, Andre dan Jota sangat memukau. Namun selain itu  juga ada dua pemain yang menjadi sorotan karena memiliki kontribusi sangat nyata bagi skuad Portugal.

Mereka adalah Bruno Fernandes dan Joao Cancelo. Dua pemain yang berasal dari klub di Kota Manchester ini sangat menonjol peran mereka terhadap permainan Portugal.

Fernandes sangat berpengaruh besar di lini tengah sebagai play maker. Dia berperan dalam menghasilkan tiga operan kunci termasuk assistnya yang membuahkan gol.

Sementara itu Cancelo sangat agresif membantu penyerangan dari sisi kanan pertahanan. Bagaimana Cancelo membantu dengan asis cerdasnya melalui umpan silang untuk sebuah sundulan Diogo Jota membuah kan gol ketiga Portugal.

Bek Manchester City itu mencatatkan 121 sentuhan dan 77 operan sukses, terbanyak bagi baginya dibandingkan dengan pemain lain yang berlaga malam itu.

Selamat untuk Portugal walaupun tanpa Ronaldo masih mampu kokoh berada di puncak klasemen grup A dan semakin membuka peluang lolos langsung keputaran final di Piala Dunia Qatar 2022.

Salam bola @hensa

Tinggalkan Balasan