Pantun Ultah Jakarta 495

jakarta, Peristiwa, YPTD145 Dilihat

Prestasi gemilang warga ibukota

Indahnya kebersamaan membangun negeri

Selamat Ulang Tahun ke – 495 Jakarta

Warga nyaman berpenghidupan  disini

 

Bertutur ramah  ketika berkata

Walau kepada hamba sahaya

495 sudah usia kota Jakarta

Semakin tua semakin berjaya

 

Ganti sebutan kami menjadi kita

Lebih bersahabat lebih disuka

Warga Kelurahan Dukuh kompak berkarya

Prestasi PKK RW 06 hebat dirasakan warga

 

Cerita legenda rama dan shinta

Sepasang kekasih dilanda cinta

PKK RW 06 Kelurahan Dukuh berkarya

Semangat berkerja untuk kejayaan Jakarta

 

Anak TK belajar bersungguh sungguh

Ubah kebiasaan agar tidak manja

Peran PKK RW 06 Kelurahan Dukuh

Membina ketrampilan ibu ibu dan remaja

 

Ketahanan keluarga wajib dibina

Terus dibina jangan perbnah kendor

Betawi warga asli sangat bahagia

Tradisi budaya ondel ondel dan kerak telor

 

Taman Mini, Ragunan dan Ancol Ria

Pilihan wisatawan manca negara

Kemana mana tersedia Transjakarta

Transportasi murah nyaman berkendara

 

Harapan warga Jakarta sederhana

Pendidikan dan kesehatan tersedia murah 

Ini dia wajah baru kota jakarta

Tampil metropolitan setara kota dunia

 

Banyak banyaklah meminum air

Agar sehat jiwa dan raga

Pasar malam berganti Jakarta fair

Tempat hiburan seluruh warga

 

 

Monumen Nasional ikon ibukota

Destinasi wisata rakyat indonesia

Semakin modern kota jakarta

Kereta bawah tanah sudah tersedia

 

Sudah terkenal ke seluruh belahan dunia

Ibukota Jakarta tak berhenti berbenah

Jakarta International Stadium kebanggaan warga

Eco Park Tebet membuat Jakarta semakin indah

 

Ibukota Jakarta kota idaman

Banyak perantau datang berdesakan

Terima kasih Pak Gubernur dan jajaran

Pelayanan publik ramah menyenangkan

 

SALAM LITERASI

BHP. 150522

YPTD

Tinggalkan Balasan

1 komentar