Sehat itu mahal

Terbaru2 Dilihat

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Rumah Yatim - sehat adalah harta karun Sehat merupakan... | Facebook

 

Sehat menurut WHO (2015) menyatakan bahwa “Health is a state of complete physical, mental and social well-being and not merely the absence of diseases or infirmity”. Arti kesehatan menurut para pakar kesehatan yaitu suatu situasi dan kondisi sejahtera dimana tubuh manusia, jiwa, serta sosial yang sangat memungkinkan tiap-tiap orang hidup produktif dengan cara sosial dan juga ekonomi

Sehat mengandung 4 komponen, yaitu :

  1. Sehat Jasmani
  2. Sehat Mental
  3. Kesejahteraan Sosial
  4. Sehat Spiritual

Pengertian sakit adalah berasa tidak nyaman di tubuh atau bagian tubuh karena menderita sesuatu contohnya (demam, sakit perut, dan lain-lain). Sakit juga merupakan gangguan dalam fungsi normal individu sebagai totalitas, termasuk keadaan organisme sebagai sistem biologis dan penyesuaian sosialnya . Sakit juga dapat disebabkan oleh beberapa hal, baik itu yang berasal dari gaya hidup yang kurang sehat, lingkungan yang tidak bersih, ataupun karena menurunnya metabolisme tubuh.

Sedikit cerita tentang pengalaman yang diliat dari media yang menginformasikan mengenai virus corona dari berbagai narasumber . Terkait dengan gejala covid – 19 yang memang ada memiliki gejala dan ada yang bergejala ringan ,sedang hingga berat. Virus Corona bisa menyebabkan gangguan ringan pada sistem pernapasan, infeksi paru-paru yang berat, hingga kematian. Gejala-gejala COVID-19 ini umumnya muncul dalam waktu 2 hari sampai 2 minggu setelah penderita terpapar virus Corona. Sebagian pasien yang terinfeksi virus Corona bisa mengalami penurunan oksigen tanpa adanya gejala apapun.

Sedikit cerita tentang pengalaman keluarga yang terkena covid-19
Dia menceritakan bahwa saat pulang kerja dia mendapat kabar ada salah satu karyawannya yang terkena covid 19. Setelah 1 minggu karyawannya isolasi mandiri  dia mengalami demam yang tinggi ,beberapa hari dia memutuskan untuk isoman dengan meminum sejumlah obat obatan dan juga makan yang cukup bergizi,setelah beberapa hari dengan meminum obat tidak ada perubahan. Kemudian inisiatif untuk berobat ke rumah sakit  setelah di rumah sakit dokter menganjurkan untuk swab pcr dan di nyatakan hasilnya positif covid -19.

Kemudian satu keluarga dianjurkan untuk tes swab,dan yang hanya di nyatakan covid hanya 1 orang dan diharuskan untuk isoman selama 1 minggu harus tes swab lagi dan sampai dinyatakan sembuh. Gejala yang muncul di 4 hari pertama yaitu: batuk, demam, badan linu. Nafsu makan masih normal, tidak ada waktu makan yang terlewat. Makan cukup, tidur cukup, berjemur cukup kemudian aktif mengkonsumsi vitamin D3 + K2 5000 IU dan obat batuk OBH Combi plus. Indra penciuman dan perasanya masih normal.

Pada malam hari dia mengaku tak bisa tidur hingga 2 hari kemudian. Indra penciumannya pun hilang. “Ini periode paling menderita.  Dia tidak bisa tidur sampai dua hari selanjutnya. Semua gejala kembali, ditambah indra penciuman hilang dan indra perasa kacau, seringnya lidah terasa pahit, tapi pas makan terasa asin yang berlebih

Dengan keadaan yang masih menurun dia berkonsultasi ke dokter dan mendapatkan resep medis dari Tim Medis Satgas RT  dan RS: yakni Vitamin C 2000, Vitamin D 5000, Levofloxacin 1×500 mg selama 5 hari, Azithromicin Zinc 20 mg, N Asetil Cistein, Antibiotik Profilaksis, Asetilsistein 200 mg 3×1, dan Metisoprinol 500 mg 3×1. “Obat di minum, lambat laun terasa ada perbaikan. Saya mulai bisa tidur walau cuma beberapa jam. Saya juga ada tambahan probiotik dan herbal herbavid dari kolega kerja”

Setiap demam, ia meminum obat yang di resepkan oleh dokter dengan dibarengi minum minuman hangat. Demam pun turun, namun efeknya keringat yang keluar berlebihan sehingga membuatnya susah tidur. “Setiap mulai batuk dia minum air hangat dan  didorong terus biar memuntahkan lendir. Sehabis batuk muntah lendir biasanya kondisi membaik, saya bisa tidur,”

Kondisinya mulai membaik. Ia pun melaksanakan tes swab antigen. “Hasilnya sudah negatif. 2 hari berikutnya kantor meminta saya PCR dan hasilnya juga sudah negatif,”

Pesan saya terhadap teman-teman . Kalian untuk tetap menjaga Kesehatan dan prokes yang di terapkan. Karna dengan menerapakan cara menjaga Kesehatan di masa pandemic covid 19,kita akan lebih siap untuk menjalani hari dan bisa melakukan hal produktif lainnya . Karna sehat itu mahal

 

 

Tinggalkan Balasan