Rembulan di Atas Angan

Rembulan di Atas Angan
Tung Widut

 

Dalam rindu yang membelenggu
Kasih yang jauh di sana
Saling menunggu ungkapan cinta
Semestinya dirasa walau tanpa sepatah kata

Hidup tak hanya menunggu mimpi
Yang datang pada malam hari
Matahari meraja menyinari
Setiap penghuni bumi terlelap selesai

Hidup bukan hanya bernafas menapaki langkah
Angan setinggi langit tumbuh dari keinginan
Ingin menari diantara bintang
Meraih rembulan yang sedang bersinar temaram

Malam ini
Bulan sabit tersenyum menyabut hari
Mengajak berlenggok sampai pagi
Dia berkata tentang keindahan
Bisa dinikmati kala melihat ke atas
Diantara hamparan hitam
Bintang dan rembulan ada diantara angan

Tinggalkan Balasan