Ikatan Alumni Universitas Indonesia Sekolah Pascasarjana Kajian Stratejik dan Global (SKSG) menyelengarakan Mustawarah Nasional Ahad, 13 Oktober 2024.
Agenda Munas Pemilihan Raya Ketua Umum Iluni SKSG Periode 2024 – 2028. Acara diadakan pukul 14.00 – 19.00 di Ruang Karakatau Novotel Cikini Jakarta Pusat.
Peserta Munas terdiri dari Pengurus Lama dan Perwakilan dari 10 Kajian Paska Sarjana Universitas Indonesia.
Kajian Gender,
Kajian Wilayah Timur Tengah dan Islam,
Kajian Wilayah Eropa,
Kajian Ilmu Lingkungan,
Kajian Ilmu Kepolisian,
Kajian Wilayah Amerika,
Kajian Wilayah Jepang
Kajian Ketahanan Nasional,
Kajian Pengembangan Perkotaan,
Kajian Kependudukan dan Ketenagakerjaan.
Munas diawali Sambutan Irjen Pol (P) Dr. Benny Josua Mamoto Ketua Umum Iluni Paska Sarjana Periode 2014 – 2017. Jendral Benny menyampaikan selamat mengikuti Munas dan berharap peserta Munas menjaga Marwah Intelektual Kebanggaan Universitas Indonesia.
Dr Benny Mamoto kini menjabat sebagai Ketua Kompolnas berpesan agar proses Pemilihan Raya dilaksanakan sesuai AD/ART sebagai legal standing. Acara selanjutnya Doa dipimpin Kombes Pol (P) H. Thamrin Dahlan, SKM, M.Si Ketua Umum Iluni Kajian Timur Tengah dan Islam Periode 2010 – 2014.
Kerua Umum ILUNI Universitas Indonesia Dr. Didit Ratam mengirimkan ucapan selamat atas terlaksanaya Munas ILUNI SKSG dalam bentuk rekaman video. Beliau mohon maaf tidak bisa hadir bersebab sedang berada di luar kota.
Sesuai agenda Munas, Pimpinan Sidang Prof. Dr. Garuda Wiko Ketua Umum Ikatan Alumni Pengkajian Ketahanan Nasional, Sekolah Kajian Strategik Global Universitas Indonesia (ILUNI PKN UI) mempersilahkan Dr. Audrey Tangkudung Ketum Iluni sebelumnya menyampaikan Laporan Pertanggung Jawaban.
Dr. Audrey melaporkan Proram Kerja Tokoh Bicara menghadirkan beberapa Menteri, Pejabat Pemerintahan dan Ketua Partai Politik di Kampus Paska Sarjana Salemba. Inilah salah satu kepedulian Iluni terhadap situasi berkembang dibahas dari pendekatan Ipoleksosbudhankam. Dilaporkan pula renovasi kantor Iluni serta beberapa kegiatan lain di bidang Ilmu Pengetahuan dan memberi peluang Alumni meningkatkan status kesarjanaan.
Ketua Sidang Munas kini menjabat Rektor Tanjung Pura menanyakan kepada peserta Munas apakah Laporan Pertanggug Jawaban diterima. Secara aklamasi laporan di terima dan ucapan terima kasih atas kinerja Dr Audrey dan Para Pengurus serta Dewan Pembina Dewan Pengawas.
Setelah Break sejenak Munas membahas AD ART Pemilihan Raya Ketum. Terjadi diskusi cukup seru namun dengan segala kesadaran musyawarah mufakat di sepakati ART yang dipakai pada Pemilihan Raya sebelumnya.
Terdapat 6 Calon. Setelah Pimpinan Sidang menyanyakan kesediaan para kandidat ternyata 2 calon yaitu Marlon Kansil (PKN) dan Fajar Kurniawan (Kajian Ilmu Kepolisian) mengundurkan diri.
Pemilik suara 12 Peserta Munas. 10 dari perwakilan Kajian dan 2 orang dari Pengurus lama.
Hasil Pemilihan Raya :
Irjen. Pol. (P) Dr. Drs. H. Didi Haryono, S.H., M.H, Alumni S3 memperoleh 9 suara. Mayjen TNI Dr. Ir. Pujo Widodo, S.E., (Ketahanan Nasional) dan Alfiyan Toni (Timur Tengah dan Islam) memperoleh 1 suara. Rahmayanti Novitasari (Kajian Wilayah Amerika) beroleh 0 suara.
Dalam kata Sambutan Ketua Umum Iluni SKSG menyampaikan terima kasih atas kepercayaan. InshaAllah Amanah akan di laksanakan dengann penuh tanggung jawab. Mantan Kapolda Kalbar ini akan menerapkan Kepemimpinan bernuansa Spiritual, Fisical, Intelektual, Network dan Penegendalian Emosional.
Selamat Jendral
- Salam Literasi
- BHP. 14 Oktober 2024
- TD