Gaes, pernah denger kata Empati kan ?
Empati itu apa sih ? Dan kenapa kita harus berempati ?
Empati dapat diartikan sebagai kemampuan untuk memahami apa yang dirasakan orang lain, melihat dari sudut pandang orang tersebut, dan juga membayangkan diri sendiri berada pada posisi orang tersebut. Empati memainkan peran penting dalam membangun dan menjaga hubungan antara sesama manusia adalah emosi yang berbeda dengan rasa iba dan simpati. Manfaat empati tidak hanya sekedar untuk membangun hubungan sosial dengan orang lain, tetapi juga membantu mengatur emosi dan membentuk nilai-nilai moral.
Tidak semua orang memiliki tingkat empati yang sama, ada yang mudah untuk berempati dengan orang lain dan ada pula yang kesulitan untuk bisa menempatkan diri di posisi orang lain. Empati adalah hal yang tidak dimiliki seseorang dan terkadang membutuhkan latihan untuk bisa dikembangkan atau ditingkatkan
Mengapa sikap empati itu penting? Beberapa alasannya adalah:
- Dengan bersikap empati makan kita akan lebih mudah bekerja sama dengan orang lain
- Sikap empati akan mepermudah membangun pertemanan bahkan persahabatan
- Sikap empati berpengaruh dalam pengambilan keputusan moral
- Dengan sikap empati maka kita akan berani mengambil sikap ketika orang lain mendapat perlakuan tak adil
Sikap empati bisa dimulai dari hal-hal sederhana, tak selalu yang bersifat muluk-muluk dan fenomenal. Anak-anak bahkan sudah bisa menanamkan rasa empati lewat apa yang diajarkan orangtua atau orang terdekat mereka. Hal yang lebih rumit adalah menjaga agar sikap empati ini tidak luntur.
Sikap empati bisa diaplikasikan di tiap konteks hubungan dengan orang lain. Mulai dari atasan kepada bawahan, pertemanan, kekerabatan, dan banyak lagi.
Perawat adalah salah satu profesi yang dituntut untuk memiliki sikap empati. Empati yang dimiliki seorang perawat merupakan kemampuan dan upaya perawat untuk memasuki kehidupan seorang pasien, untuk melihat dan merasakan perasaan pasien serta memahami makna perasaan tersebut bagi kehidupan pasien sehingga terjalin hubungan yang terapeutik antara perawat dengan pasien.
Sifat empati sangat dibutuhkan seorang perawat, selain untuk menjalin hubungan yang baik dengan pasien, empati juga diperlukan untuk mempermudah menggali permasalahan pasien, yang nantinya berguna untuk dapat mempercepat proses penyembuhan pasien. Perawat yang memiliki rasa empati yang baik dalam dirinya akan mampu meningkatkan kemampuannya dalam mengerti emosional yang sedang dialami pasien serta memberikan respon yang tepat terhadap emosional tersebut. (Ardiansyah)