SAKSI MARANTI

Menulis Itu Asyik

Poto Pribadi

Tuan, ku tuliskan cerita singkat ini perumpamaan jejak pikiran. Biar sederhana semoga ada makna.

Siang ini, wisata hutan adat maranti cepak situ desa jagaraksa saksi bisu ajang silaturahmi.

Hutan maranti yang asri pilihan kami untuk temu silaturahmi, berhias panorama alam pedesaan terasa menentramkan.

Beralaskan tikar berdamping sound system’ sederhana bersebab dipadu dengan situasi dan kondisi alam hutan maranti.

Acara dimulai, sambutan pertama disampaikan bapak Verry Mukminin selaku pimpinan kecamatan Muncang.

Banyak hal yang disampaikan, ” kami doakan semoga di tempat tugas baru lebih sukses lagi” diakhir sambutannya.

Begitupun sambutan berikutnya dari utusan Danramil Muncang, Sekmat Muncang serta APDESI Muncang sangat mengapresiasi kinerja Sahabat kami ini.

Tiba sambutan dari pak Mikdad,
Panjang lebar beliau menceritakan perjalanan selama bertugas di kecamatan Muncang, “bila ada kesalahan maafkan saya,
inilah hikmah silaturahmi, kita bisa bertemu kembali mari kita jaga ikatan silaturahmi ini” ungkapnya.

Dipengujung acara suasana semakin hangat, canda tawa kami membuat pak mikdad tersipu.Dilanjut bersalam-salaman.

Berkat redha dari tuan rumah Abah Jaro Wahid yang diwakili Usuludin menyediakan fasilitas kegiatan acara berjalan penuh kesan.

Beralaskan daun pisang nasi liwet dihamparkan berdamping ayam kampung bakar ditemani lalapan dan lauk pauk lainya, menu khas Sunda Lebak.
” Mirasa” alias nikmat bila makan berbarengan.

Mengakhiri acara kita poto bersama, berpamitan suasana perpisahan sangat terasa.

Jarak memisahkan bukan untuk berpisah, sejatinya ikatan silaturahmi terus dipelihara.

Sukses di tempat tugas baru pak mikdad. Aamiin

Salam Literasi
Asikin Widi Jatnika

 

 

Tinggalkan Balasan