Akankah Sepakbola Indonesia Mati Suri ?

Olahraga, Terbaru110 Dilihat

Adanya pandemi COVID-19 membuat kompetisi sepakbola Indonesia Liga 1 dan Liga 2 sudah terhenti sejak bulan Maret 2020 dan hingga kini masih belum dapat dipastikan kapan akan berlanjut atau malah dihentikan.

NGETEH MORNING di pagi hari ini akan mengulas secara singkat tentang berlanjut atau tidaknya kompetisi sepakbola Liga 1 dan Liga 2.

Ketika di banyak negara sudah kembali melanjutkan kompetisi Liga nya yang juga sempat tertunda seperti di Inggris,  Italia, Spanyol, Malaysia dan Thailand meskipun pandemi COVID-19 masih belum berakhir.

Namun di Indonesia, kompetisi Liga 1 dan Liga 2 tetap tertunda karena tidak mendapat ijin dari pihak kepolisian. Pasalnya, Indonesia akan berlangsung Pilkada serentak di bulan Desember 2020.

Pilkada sudah berlalu bahkan tahun pun sudah berganti namun kompetisi Liga 1 dan Liga 2 nasibnya masih tak menentu.

Pihak Federasi Sepakbola Indonesia atau PSSI sudah melayangkan surat permohonan ijin untuk bisa melanjutkan Liga 1 dan Liga 2. Namun jawaban surat permohonan ijin dari PSSI tak kunjung dibalas dengan alasan masih dipelajari oleh pihak kepolisian.

Sementara itu, pandemi COVID-19 di Indonesia menunjukkan tren yang meningkat cukup signifikan sehingga membuat pemerintah akan nengeluarkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Jawa dan Bali mulai tanggal 11 Januari hingga 25 Januari 2021.

Kondisi darurat ini bisa jadi akan membuat pihak kepolisian kembali tak mengeluarkan ijin kelanjutan dari kompetisi Liga 1 dan Liga 2.

Menanti ketidakpastian ini ternyata membuat “jengkel” para penggiat sepakbola di Indonesia terutama pengelola klub dan para pemain.

Sudah dua klub Liga 1 yang membubarkan diri yaitu Madura United dan Persipura Jayapura sedangkan satu klub dari Liga 2 yaitu PSMS Medan.

Sedangkan para pemain ramai ramai mengupload status di media sosial instagram dengan pernyataan :

“Membayangkan negara paling fanatis dengan sepakbola, tapi tak memiliki kompetisi sepakbola” 

Pernyataan di atas disertai dengan tagar :

 #AyoMainLagi 

Keputusan berlanjut tidaknya kompetisi Liga 1 dan Liga 2 ada di tangan kepolisian.

Sementara PSSI dan Operator Liga PT LIB yang terus melakukan pendekatan pada pihak kepolisian nampaknya tidak bisa berbuat banyak selain akan patuh dengan keputusan yang akan diambil oleh pihak kepolisian.

Andai, kalau kita boleh berandai andai bila pihak kepolisian kembali tidak mengeluarkan ijin untuk kelanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 dengan alasan pandemi COVID-19 yang masih mengawatirkan maka bisa dipastikan sepakbola Indonesia seperti mati suri !

Mudah mudahan akan ada keputusan terbaik untuk sepakbola Indonesia.

Terima kasih sudah mampir di rubrik NGETEH MORNING di pagi hari ini dan sebelum melanjutkan aktivitas mari kita nikmati dulu secangkir teh hangat ..

Salam sehat ..

 

NH

Depok, 10 Januari 2021

Tinggalkan Balasan