Selamat pagi sobat,
Selepas mempublikasikan empat artikel di blog pribadi : doviri974.blogspot.com, saya sempatkan melihat akun Kompasiana milik saya. Di Blog keroyokan ini, saya terbilang masih pendatant baru alias “anak singkong”. Sampai hari Sabtu (10/12/2022) siang kemarin, saya masih dalam kategori Junior dengan 1012 poin dan baru mempublikasikan sebanyak 53 artikel dan 23 artikel diantaranya menjadi artikel pilihan editor Kompasiana.
Tidak setiap hari saya menulis di Kompasiana, hanya sesekali saja. Oleh karena saya tengah fokus mempublikasikan artikel di Blog pribadi : doviri974.blogspot.com dan website YPTD : terbitkanbukugratis.id. Di kedua portal tersebut saya tengah mengejar target untuk membuat buku.
Di Blog pribadi : doviri974.blogspot.com, saya akan membuat sekitar 13 buku untuk kompetisi Liga 1 2022-2023 (10 buku), FIFA World Cup 2022 di Qatar (2 buku) dan Piala AFF 2022 (1 buku). Sedangkan di website YPTD : terbitkanbukugratis.id, saya akan membuat buku seri 2 untuk buku yang berjudul “Celoteh Nurwendo Dalam Goresan Pena“.
Pada waktunya kelak, saya memang sudah punya rencana untuk membuat sebuah buku dari kumpulan artikel yang saya publikasikan di Kompasiana. Mudah mudahan bisa terwujud.
Siang itu di akun Kompasiana, saya membuka 53 artikel yang sudah saya publikasikan yang secara kumulatif sudah dilihat lebih dari 73 ribu orang terhitung baru setahun lebih saya menulis di Kompasiana.
Salah satu artikel yang banyak dilihat orang adalah yang berjudul “Terbitkan Buku Dengan QRCBN” (terpublikasi 1 Mei 2022) yang siang itu sudah dilihat oleh 9962 orang. Wah banyak juga yang lihat ucap saya dalam hati. Saya tak bisa tahu, entah artikel itu cuma dilihat lalu ditinggalkan atau dilihat terus dibaca sampai tuntas.
Namun pada malam harinya, saat saya kembali masuk ke akun Kompasiana saya, artikel tersebut sudah meningkat jumlah yang melihat, sudah tembus 10 ribu orang atau tepatnya sebanyak 10.021 orang.
Nampaknya, ulasan saya tentang menerbitkan buku dengan QR Code yang bernama QRCBN menarik banyak orang untuk melihatnya.
Memang gak bisa dibangding bandingke dengan artikel yang pernah saya publikasikan di portal UC News saat saya masih bergabung sebagai penulis di UC We Media (2017 s/d 2020). Saat itu artikel saya dilihat lebih dari 100 ribu orang.
Sebagai newcomers yang hanya sesekali mempublikasikan artikelnya di Kompasiana, pencapaian orang yang melihat artikel bisa lebih dari 10 ribu orang cukup membagongkan kalo kata anak milenial.
Setiap penulis tentu akan merasa senang bahkan merasa bangga bila artikelnya banyak dibaca orang. Pencapaian itu tentu akan lebih memotivasi sang penulis untuk membuat tulisan yang lebih menarik sehingga selalu ditunggu oleh banyak orang.
Amboi, ingin rasanya saya menjadi penulis yang seperti itu, setiap tulisannya selalu ditunggu oleh banyak orang.
Mudah mudahan saja saya bisa sampai di sana ..
Aamiin Aamiin Ya Robbal Alamiin ..
Sobat, saatnya saya undur diri.
Selamat beraktivitas ..
Salam sehat ..
NH
Depok, 11 Desember 2022
hebat bisa tembus 10.000 pembaca. pasti dapat gopay hehehe