Musik Rock itu Energi

Gaya Hidup, Terbaru258 Dilihat

rock

Selain musik klasik dan instrumentalia, aku paling menggemari genre rock. Bahkan sepertinya aku lebih sering mendengar musik rock daripada musik dari genre lainnya. Musik rock itu kuperdengarkan via headset apabila aku sedang serius. Ya, musik rock membantuku fokus dan lebih bersemangat.

Dulu musik rock sering mendapat stigma negatif, bahkan dulu penelitian sering mengkambinghitamkan musik rock dengan musik untuk kekerasan dan hal-hal negatif lainnya. Untunglah penelitian terbaru menyebutkan hal tersebut salah. Efek musik rock sama bagusnya dengan musik klasik. Pasalnya musik rock itu juga sama rumitnya dengan musik klasik dan musik jenis instrumentalia.

Penggemar musik rock memang rata-rata lebih introvert dan lebih suka menyendiri. Tapi penggemarnya tidak seperti gambaran dalam benak awam, sebagian besar malah tak suka kekerasan dan hanya benci dengan ketidakadilan. Sebagian di antaranya juga orang-orang yang serius, termasuk aku.

Ya, aku banyak terbantu dengan musik rock. Dulu aku belajar matematika dan fisika dengan bantuan musik rock. Ia membantuku untuk fokus dan seperti menyalurkan energi untukku.

Kini aku sedang mengerjakan sesuatu yang perlu kujalani dengan serius, fokus, dan cepat. Aku memerlukan suntikan energi besar. Pilihannya adalah mendengarkan musik dari Slipknot. Cadas dan bertenaga.

Coba dengarkan musik rock saat dirimu sedang kurang mood atau ingin fokus tapi kurang bertenaga. Kalian akan merasai aliran energi di darahmu.

Gambar dari: cupidswish

Tinggalkan Balasan