Kucing – Kucingan

Arti kucing kucingan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia

  1. berlaku (bersifat) seperti kucing (satu pihak mengejar, pihak lain bersembunyi, apabila si pengejar sedang lengah, yang dikejar muncul dan berkeliaran untuk kemudian bersembunyi kembali):
    para pengemudi becak tersebut kucing-kucingan dengan polisi lalu lintas
  2. main sembunyi-sembunyian (tentang permainan anak-anak)

 

Puisi

 

kasihan dikau kucing

kenapa namamu di ikut ikutkan

apa dosamu

 

kucingpun protes

kenapa tak dipakai kambing kambingan

atau cacing cacingan

 

kucing kucingan telah membudaya

ketika anak manusia terdera perkara

maka jurus kucing kucingan jadi jendela

 

bersembunyi di alam semesta

bahkan operasi wajah

memakai topeng kemana mana

stress tak terhingga

selalu curiga tak tenang

kuatir tertangkap

 

mau terus kucing kucingan kah, tuan

sampai kapan,  sampai kiamat menjelang

apa dikau ngak cape

apa ngak keram

 

tak kah terpikir menyerah

tak kah  kasihan keluarga

atau apalah

kucing kucingan lelah

 

Salamsalaman

Tinggalkan Balasan