Rasa Hati Terluka
Tung Widut
Jauh di luk hati
Ada luka menganga yang tak pernah terhapuskan
Oleh waktu dan masa
Terlanjur sudah tertoreh luka
Dengan sebuah kata
Mengiris bak sembilu
Terasa pedih tak terkira
Persahabatan yang makin kelam
Menyisakan sakit makin terasa
Disadari tentang diri
Tak sesempurna penilaian darimu
Bukan untuk di sakiti
Saling mengisi dengan kejujuran hati
Persahabatan kini terbelah luka
Tak perlu ada yang dipertahankan
Kau bebas sebebas burung terbang di angkasa
Pergi jauh
Dari pada dusta selalu ada
#30092021yptdgurusiana
Duh persahabatan harus terbelah dan menjadi luka.