Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) di bidang pendidikan memunculkan banyak perubahan dalam sistem pembelajaran.
Pemanfaatan berbagai platform pembelajaran daring, aplikasi pendukung pembelajaran, serta mindset pembelajar digital berkembang dengan pesat.
Era Baru Buku
Buku sebagai salah satu sumber belajar, juga mengalami perubahan bentuk. Dari buku cetak secara fisik menjadi buku dengan format digital.
Saat ini, siswa dapat dengan mudah memanfaatkan ribuan buku digital yang tersedia di internet. Bukan hanya buku teks pelajaran, buku cerita, novel, cerpen, dongeng, dll, juga tersedia.
Kondisi saat ini pula yang memunculkan lahirnya era baru buku bagi anak. Di mana sebelumnya kita harus mengunjungi perpustakaan untuk membaca buku, namun kini, cukup dari rumah saja, mereka bisa membaca buku yang mereka inginkan. Dan cukup dengan menggunakan gawai.
Salah satu penyedia layanan buku digital adalah Portal Rumah Belajar. Buku – buku teks pelajaran dapat diakses melalui link berikut https://bse.belajar.kemdikbud.go.id/
Bukan hanya menyediakan buku teks pelajaran / Buku Sekolah Elektronik (BSE), portal Rumah Belajar juga menyediakan beragam buku non teks pada salah satu fiturnya, yaitu Karya Bahasa dan Sastra. Beragam dongeng, cerita rakyat, dan bahan bacaan lainnya dapat diakses melalui link berikut https://belajar.kemdikbud.go.id/BahasaSastra
Peran Guru Dalam Era Baru Buku
Dengan adanya buku – buku digital, maka guru dituntut untuk lebih kreatif. Bukan hanya mampu memanfaatkan, namun juga mampu untuk membuatnya.
Ada beragam cara untuk membuat buku digital, seperi cara yang paling mudah yaitu dengan mengkonversi file word menjadi format pdf.
Namun, jika hanya dikonversi seperti itu, ada yang kurang. Sensasi membaca buku yang umumnya menarik adalah ketika pembaca dapat membolak – balik halaman buku yang dibacanya.
Perhatikan contoh berikut:
https://belajar.kemdikbud.go.id/BahasaSastra/Repositorys/Ragam%20Jejak%20Sunyi%20Tsunami/
Apakah Bapak/Ibu merasakan sensasi berbeda ketika membaca buku digital pada contoh di atas ?
Jika kita menyajikan buku digital dengan format flip (bolak – balik) seperti contoh di atas, pasti siswa akan merasa lebih tertarik untuk membaca bahan bacaan yang kita sarankan pada mereka. Apalagi jika dibandingkan dengan membaca bahan bacaan biasa dalam format pdf.
Cara Membuat Buku Digital
Untuk membuat buku digital dengan format flip (bolak – balik), kita dapat menggunakan beberapa software, seperti NceSoft Flip Book Maker, Kvisoft Flip Book Maker, dll. Selain dengan menggunakan software, kita juga bisa membuat buku digital dengan mengakses website Flipsnack.com
Berikut ini adalah langkah – langkah membuat buku digital dengan Flipsnack:
- Buka website https://www.flipsnack.com/
- Sign in dengan menggunakan akun gmail / facebook
- Siapkan file pdf yang akan diubah menjadi format HTML 5 (format Flip)
- Upload file Pdf , tunggu proses upload selesai, lalu klik NEXT
- Klik save and share di bagian kanan atas, lalu lengkapi title, description, dan klik visibility nya untuk di set public. Kemudian klik publish.
- Klik copy untuk menyalin link buku digital dan bisa dibagikan ke media sosial atau WA Grup Kelas.
- Jika ingin menyematkan (embed) link buku digital ke blog, terutama blogger, caranya : Klik Embed lalu copy link embed. Kemudian, login ke blogger dan buka area menulis (HTML) kemudian paste link embednya.
- Klik publikasikan postingan di blog dan bagikan link postingan tersebut.
Berikut ini adalah contoh Buku Digital yang saya buat dengan menggunakan Flipsnack.com : https://kelascikgutere.blogspot.com/2021/02/buku-siswa-tema-7-kelas-4-sd-semester-2.html
Kesimpulan : Perkembangan IPTEK di bidang pendidikan telah membawa era baru buku bagi anak. Untuk menyikapi hal ini, guru harus kreatif untuk membuat buku digital, contohnya dengan mengakses http://www.flipsnack.com.
Catatan : Artikel ini diikutsertakan pada Lomba Blog Februari 2021 (Artikel ke 14)
Nama : Theresia Sri Rahayu (Cikgu Tere)
Instansi : SDN Waihibur
NPA : 10260901048
Guru terus belajar untuk belajar.
Kereeennn … luar biasa cikgu
Waaah … Informatif sekali Cekgu. Hihi, mau coba lagi ah. Terima kasih sharingnya.
https://www.flipsnack.com/wijayalabs/buku-8c.html