Piala AFF 2022, Laga Menentukan Timnas Garuda

Berita, Olahraga54 Dilihat

Piala AFF 2022 saatnya menutup babak fase grup dengan mempertandingkan empat laga pada 2 Januari 2023 dan 3 Januari 2023.

Pertandingan akan menjadi krusial karena sangat menentukan siapa yang memenangkan juara grup dan runner up.

Begitu juga siapa yang harus melakukan perjalanan terlebih dahulu sebagai juara grup dalam leg pertama babak semi final.

Runner-up grup akan memiliki keuntungan untuk memainkan leg pertama, pertandingan semifinal di kandang melawan juara dari grup lawan.

Di Grup A yang akan memainkan laganya pada 2 Januari 2022 adalah Thailand akan menjamu Kamboja di Stadion Thammasat sedangkan Filipina akan menjamu Indonesia di Stadion Rizal Memorial.

Dengan Filipina yang sudah tersingkir, juara bertahan Thailand saat ini memimpin grup dengan tujuh poin yang sama dengan posisi kedua Indonesia. Kamboja berada di urutan ketiga dengan enam poin.

Seperti yang selalu dikatakan oleh pelatih kepala Indonesia Shin Tae-yong “bola itu bulat” dan “apa pun bisa terjadi dalam sepak bola.”

Secara potensial, ketiga tim yaitu Thailand, Indonesia, dan Kamboja, berpeluang lolos ke babak semi final.

Tapi itu tergantung pada seberapa besar mereka masing-masing menginginkan tiket ke semifinal. Hanya dengan kemenanganlah tiket semi final bisa mereka raih.

Grup B akan memainkan semua pertandingan mereka pada 3 Januari 2023. Vietnam akan melawan Myanmar di Stadion Nasional My Dinh, sementara Malaysia akan menghadapi Singapura di Stadion Nasional Bukit Jalil.

Vietnam berada di puncak Grup B dengan tujuh poin, sama dengan Singapura. Sedangkan Malaysia berada pada urutan ketiga dengan enam poin.

Vietnam dengan optimis mampu meraih poin dalam laga mereka di Hanoi menghadapi Myanmar yang sudah tersisih.

Sementara di Kuala Lumpur menjadi laga panas antara tuan rumah Malaysia dan Singapura. Pasukan Harimau Malaya wajib memenangkan laga ini jika mereka ingin ke semi final.

Untuk skuad Lions cukup dengan hasil imbang sudah bisa memastikan mereka meraih tiket semi final sebagai runner up grup B.

Selamat bertanding para kandidat juara Piala AFF 2022. Selamat berjuang Timnas Garuda. Bravo Merah Putih.

Salam bola @hensa.

Tinggalkan Balasan