Milan Menang atas Atletico, Buka Peluang Lolos ke 16 Besar Liga Champions

Olahraga0 Dilihat

Messias Junior pencetak gol tunggal untuk ACMilan (Sumber Foto AFP). 

Estadio Metropolitano – Madrid, menjadi saksi kemenangan AC Milan atas tuan rumah Atletico sehingga membuka peluang Rossoneri bersaing meraih tiket ke babak 16 besar Liga Champions. 

BACA JUGA : Usai Solskjaer Dipecat, Manchester United Lolos ke 16 Besar Liga Champions. 

Laga berlangsung Kamis (25/11/21) dini hari WIB ini sangat dramatis karena gol Milan yang lahir dari sundulan kepala Messias Junior terjadi hanya 3 menit sebelum laga berakhir.

Stefano Pioli menurunkan formasi untuk skuad asuhannya dengan pola 4-3-3. Olivier Giroud diberikan kesempatan sebagai starter dengan menyimpan Zlatan Ibrahimovic di bangku cadangan.

Sepanjang laga malam itu, Milan menguasai bola secara dominan sebanyak  57 persen.

Mereka memiliki 14 peluang tembakan ke gawang tuan rumah Atletico yang dikawal Jan Oblak. Sebanyak 4 tembakan tepat sasaran, 8 tembakan off target dan ada 2 tembakan berhasil diblok kiper tuan rumah.

Babak pertama masih belum terjadi gol untuk kedua tim. Bahkan babak kedua hampir berakhir sehingga semua menyangka laga diperkirakan imbang.

Namun hanya tiga menit sebelum peluit akhir berbunyi. Sebuah gol sundulan dari pemain asal Brasil, Messias Junior mengantarkan kemenangan bagi Rossoneri.

Messias yang masuk menggantikan gelandang serang Rade Krunic pada menit ke-65  benar-benar kunci kemenangan sangat berharga ini.

Sebuah umpan brilian dari Franc Kessie berhasil dimanfaatkan Messias Junior dengan sundulan kepala yang langsung menembus masuk ke gawang Atletico. Jan Oblak, Sang Kiperpun hanya termangu tak berdaya.

Sebuah gol emas bagi tim asal Italia itu dan Franc Kessie layak mendapatkan gelar man of the Match pada laga tersebut berkat umpan cerdasnya.

Pergantian beberapa pemain yang dilakukan Pioli pada menit ke-65 tersebut menjadi titik balik bagi AC Milan bisa memenangkan laga. Strategi cerdas sang pelatih Milan.

Diantaranya, Olivier Giroud juga digantikan Zlatan Ibrahimovic sehingga memberikan pengaruh besar dalam daya serang Milan.

Kehadiran sosok Ibrahimovic memecahkan konsentrasi pemain belakang Atletico sehingga membuat mereka luput perhatian terhadap gerakan Messias.

Cukup satu gol itu yang membuat Rossoneri mempunyai harapan lagi merebut tiket 16 besar.

Berkat gol Eropa pertama dari Messias dalam debutnya di Liga Champions UEFA menjadi kemenangan pertama Milan di fase grup.

Menyisakan satu laga lagi yang wajib dimenangkan, skuad Milan harus kerja keras meraihnya. Menjamu Liverpool dalam laga terakhirnya adalah laga wajib menang.

Milan menghidupkan harapan ke babak 16 besar juga dipengaruhi oleh hasil dalam laga lainnya yaitu antara Liverpool dan Porto.

Kemenangan Liverpool 2-0 atas Porto di Anfield secara tidak langsung menolong posisi dan peluang Milan.

Kekalahan Porto tersebut harus menunda tim asal Portugal itu lolos ke babak 16 besar karena dengan kekalahannya mereka hanya memiliki 5 poin.

Hanya selisih satu poin saja dari pesaing merekap, Milan dan Atletico. Andai malam itu Porto menang, mereka lolos tidak mungkin jumlah poinnya dikejar Milan dan Atletico.

Dengan hasil ini, dari grup B baru Liverpool yang sudah dipastikan lolos ke 16 besar dengan sempurna 15 poin dari 5 kali kemenangan, satu tiket lagi akan diperebutkan oleh tiga tim yaitu Milan, Porto dan Atletico.

Posisi kedua ditempati Porto dengan 5 poin yang memiliki peluang terbesar. Disusul kemudian Milan dan Atletico masing-masing dengan 4 poin.

Pada matchday terakhir, Milan akan menjamu Liverpool di San Siro sementara Atletico akan berhadapan melawan tuan rumah, Porto dalam laga hidup mati.

Bagi Milan hanya kemenangan yang akan membuka peluangnya lolos ke babak knock out kendati harus tergantung dari hasil antara Porto dan Atletico.

Milan baru bisa lolos dari grup B jika menang atas Liverpool dan Porto pada laga yang bersamaan, kalah atau ditahan draw Atletico.

Usai laga itu, Stefano Pioli, pelatih AC Milan, berbicara kepada Amazon Prime seperti dilansir UEFA.com (24/11/21) :

“Para pemain saya menjalani pertandingan yang hebat, mereka pantas menang.

“Kami memiliki kualitas, mentalitas, dan senang merayakannya bersama.” Demikian kata Pioli dengan nada penuh kegembiraan.

Mereka pantas menang karena kerja kerasnya sepanjang laga. Tuan rumah Atletico dengan duet striker mereka, Luis Suarez dan Antoine Griezmann tidak berkutik membogkar pertahanan Milan yang dikawal kuartet Hernandes, Romagnoli, Kjaer dan Pierre Kalulu.

Perjalanan masih panjang bagi AC Milan untuk meraih tiket ke babak knock out yang akan ditentukan dalam laga terakhir mereka, Rabu (8/12/21) pukul 03.00 WIB dini hari. Selamat untuk Milan.

Salam bola @hensa.

Tinggalkan Balasan