Kejutan! Tuchel Menderita Kekalahan Pertama Menyesakkan dari West Bromwich Albion

Berita, Olahraga66 Dilihat
Kovacic tak mampu menyelamatkan Chelsea dari kekalahan pertama di bawah asuhan Thomas Tuchel. Sumber: twitter.com @chelseafc
Kovacic tak mampu menyelamatkan Chelsea dari kekalahan pertama di bawah asuhan Thomas Tuchel. Sumber: twitter.com @chelseafc

Kejutan besar tejadi dalam laga pekan ke-30 Liga Primer Inggris 2020-2021. Klub London, Chelsea dibantai 2-5 oleh tamunya West Bromwich Albion di Stamfrod Bridge. Skor akhir nan pahit dari WBA tidak tanggung-tanggung telah memberi kekalahan pertama bagi juru taktik The Blues, Thomas Tuchel. Ini adalah kekalahan pertama baginya setelah tidak terkalahkan selama 14 laga di berbagai ajang.  Hasil ini pun meninggalkan noktah merah bagi arsitek berkebangsaan Jerman oleh karena skor yang begitu mencolok.

Chelsea Sempat Unggul

Sebenarnya di pertengahan babak pertama, pasukan London Biru sempat unggul melalui sontekan Christian Pulisic di menit ke-27. Gol ini ia ciptakan memanfaatkan bola hasil eksekusi tendangan bebas dari Marcos Alonso yang sempat membentur tiang gawang. Tapi bencana menghampiri Chelsea dua menit kemudian, tepatnya menit ke-29. Palang pintu Thiago Silva mendapat hadiah kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras terhadap gelandang WBA, Okay Yokuslu.

twitter.com.sokaonline
Kartu Merah untuk Thiago Silva setelah menekel pemain WBA. Sumber: twitter.com, sokaonline

Melanjutkan permainan dengan 10 pemain, sebenarnya Chelsea masih sangat dominan atas tamunya. Statistik ball possession The Blues menunjukkan mereka menguasai permainan hingga 67 persen berbanding 33%. Termasuk tendangan dan penciptaan peluang. Anak asuk Tuchel melesakaan 18 tendangan berbalas 14 dari tamunya. Sementara tendangan ke arah gawang, Mason Mount cs. juga unggul 8 tendangan berbanding 7 dari WBA.

Petaka di Penghujung Babak Pertama

Memasuki menit injury time di babak pertama, tim tamu asuhan Sam Allardyce membalas dengan dua gol sekaligus. Kedua gol diborong oleh penyerang sayap WBA, Matheus Pereira di menit 45+2 dan 45+4.

Kedua gol ini menandai jatuhnya mental pertahanan Chelsea sepeninggal Thiago Silva sekaligus memastikan West Brom menutup babak pertama dengan keunggulan 1-2 atas tuan rumah.

Babak Kedua WBA Menambah 3 gol berbalas 1

Babak kedua berlangsung menarik dengan dominasi permainan dari Chelsea. Namun pada menit ke-63 Callum Robinson merobek gawang Mendy menyambut crossing Darnel Furlong, 1-3. Berselang 5 menit WBA menambah derita pasukan London Biru lewat gol keempat mereka. Kali ini Mbaye Diagne yang menceploskan bola lewat tendangan kaki kanannya.

Mason Mount sempat memberi asa pada pasukan Tuchel pada menit ke-71, memanfaatkan umpan Timo Werner. Skor 2-4, Chelsea masih tertinggal.

Lagi-lagi injury time memberi tuah bagi pasukan Big Sam. Robinson menutup pesta gol WBA pada menit ke-90+1 melalui cungkilan bola indah yang memperdaya Mendy. Skor akhir, Chelsea 2-5 WBA.

Tinggalkan Balasan