PSIS Gunduli Persita 6-1

PSIS Semarang tampil gemilang setelah menaklukkan Persita Tangerang dengan skor telak 6-1 dalam laga grup A Piala Presiden 2022 yang berlangsung di Stadion Manahan Solo pada hari Senin (13/06/2022) sore WIB. 

Mantan bintang Arema FC Carlos Fortes mampu mencetak brace atau dua gol di laga ini, masing masing pada menit ke-37 dan menit ke-79.

Sedangkan empat gol dari tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini masing masing dicetak oleh  Oktafianus Fernando pada menit ke-16, Taisei Marukawa pada menit ke-41, Hari Nur Yulianto pada menit ke-53 dan Rachmad Hidayat pada menit ke-90.

Sementara satu gol dari Persita Tangerang dicetak lewat tendangan penalti Ramiro Fergonzi pada menit ke-55.

Berikut ulasan singkat jalannya laga antara PSIS Semarang melawan Persita Tangerang :

Babak Pertama

Di menit menit awal babak pertama, permainan PSIS Semarang maupun Persita Tangerang cukup berimbang. Kedua tim saling melancarkan serangan dan saling mengancam hingga masuk ke dalam kotak penalti. Namun kedua tim masih belum bisa mencetak gol hingga 10 menit jalannya laga.

Pada menit ke-11, barulah PSIS Semarang memperoleh peluang berbahaya lewat tendangan Taisei Marukawa. Namun bola terlalu melebar sehingga hanya menghasilkan tendangan gawang

Pada menit ke-16, PSIS Semarang berhasil unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Oktafianus Fernando. Berawal dari kesalahan umpan dari pemain belakang Persita Tangerang, bola liar langsung disambar mantan pemain Persebaya Surabaya itu dan membuat bola masuk ke gawang Persita Tangerang.

PSIS Semarang unggul 1-0.

Tertinggal satu gol, Persita Tangerang berusaha merespon dengan melancarkan serangan ke pertahanan PSIS Semarang. Namun, upaya tim berjuluk Pendekar Cisadane tak kunjung mencetak gol hingga memasuki pertengahan babak kedua.

Pada menit ke-37, justru PSIS Semarang yang berhasil menggandakan keunggulan lewat gol yang dicetak oleh Carlos Fortes setelah menerima umpan matang dari Frendi Saputra.

PSIS Semarang unggul 2-0.

Unggul dua gol, PSIS Semarang tak mengendurkan serangannya ke pertahanan Persita Tangerang.

Hanya berselang empat menit atau tepatnya di menit ke-41, PSIS Semarang kembali memperbesar keunggulan lewat gol yang dicetak oleh Taisei Marukawa setelah menerima umpan akurat dari Carlos Fortes.

PSIS Semarang unggul 3-0.

Di menit pertama injury time babak pertama, Persita Tangerang harus bermain dengan 10 pemain setelah Israel Wamiau, diganjar kartu merah langsung oleh wasit akibat menjatuhkan Carlos Fortes yang sudah memiliki peluang terbuka untuk mencetak gol.

Babak pertama berakhir, PSIS Semarang unggul telak 3-0 atas Persita Tangerang.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, PSIS Semarang yang telah unggul telak dan juga unggul jumlah pemain, semakin tampil percaya diri.

Tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini terus melancarkan serangan ke pertahanan Persita Tangerang hingga mampu mencetak gol keempat pada menit ke-53.

Gol untuk PSIS Semarang lahir lewat tendangan Hari Nur Yulianto setelah menerima umpan terobosan Frendi Saputra.

PSIS Semarang unggul 4-0.

Tertinggal telak empat gol membuat Persita Tangerang berani keluar menyerang dan menekan pertahanan PSIS Semarang. Hasilnya, Persita Tangerang mendapat hadiah penalti dari wasit setelah bek tengah PSIS Semarang, Wahyu Prasetyo melakukan handsball di dalam kotak penalti

Pada menit ke-55, Ramiro Fergonzi yang bertindak sebagai eksekutor penalti berhasil membobol gawang PSIS Semarang. Penjaga gawang Ray Redondo sebenarnya sempat menyentuh bola namun bola meluncur terlalu deras sehingga tidak bisa ia tahan.

Skor berubah menjadi 4-1 masih untuk keunggulan PSIS Semarang.

Kebobolan satu gol tak menurunkan semangat Laskar Mahesa Jenar dan langsung merespon dengan melakukan serangan gencar ke pertahanan Persita Tangerang.

Pada menit ke-79, PSIS Semarang berhasil memperbesar keunggulan lewat gol yang kembali dicetak oleh Carlos Fortes.

Penjaga gawang Dede Sulaiman tak mampu menghalau bola karena bola dari tendangan Carlos Fortes berubah arah setelah mengenai bek Persita Tangerang.

PSIS Semarang unggul 5-1.

Meski sudah menurunkan tempo permainan namun PSIS Semarang masih bisa memperbesar keunggulan pada menit ke-90 lewat gol yang dicetak oleh Rachmad Hidayat setelah mendapatkan umpan dari Wawan Febrianto.

PSIS Semarang unggul telak 6-1 dan skor ini bertahan hingga babak kedua berakhir.

 

NH 

Depok, 13 Juni 2022

Tinggalkan Balasan