Sumber gambar : instagram.com/pialapresiden
Borneo FC berhasil mengalahkan tuan rumah PSS Sleman dengan skor 2-0 di laga Semi Final Leg pertama Piala Presiden 2022 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada hari Kamis (07/07/2022) malam WIB.
Dua gol yang membawa kemenangan tim berjuluk Pesut Etam ini dicetak oleh Matheus Pato pada menit ke-18 dan menit injury time (45+4).
Dengan kemenangan di Sleman ini maka Borneo FC lebih berpeluang lolos ke babak Final karena hanya butuh hasil imbang dan kalaupun kalah tak lebih dari satu gol. Apalagi di laga Leg kedua, Borneo FC akan bermain di Stadion Segiri, Samarinda dengan dukungan penuh suporter Borneo FC.
Berikut ulasan singkat jalannya laga antara PSS Sleman melawan Borneo FC :
Babak Pertama
Laga babak pertama baru berjalan dua menit, gawang PSS Sleman sudah mendapat ancaman dari Borneo FC lewat tendangan keras Jonathan Bustos dari luar kotak penalti setelah menerima umpan lambung dari Stefano Lilipaly. Beruntung bola masih bisa ditepis penjaga gawang M. Ridwan.
Pada menit ke-13, begitu sulitnya menembus pertahanan rapat dari tim berjuluk Super Elang Jawa membuat Jonathan Bustos kembali melakukan tendangan dari luar kotak penalti. Namun bola masih melambung di atas mistar gawang PSS Sleman.
PSS Sleman mulai bisa keluar dari tekanan Borneo FC dan mulai bisa melancarkan serangan untuk menembus pertahanan Borneo FC.
Pada menit ke-15, PSS Sleman memperoleh peluang lewat tendangan Ze Valente. Akan tetapi bola mampu diblok pemain bertahan Borneo FC.
Pada menit ke-18, Borneo FC berhasil unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Matheus Pato.
Bermula dari kesalahan Manda Cingi di lini belakang PSS Sleman, Pato berhasil merebut bola, lalu melepaskan tendangan yang membuat bola tak bisa dihadang penjaga gawang M. Ridwan.
Borneo FC unggul 1-0.
Tertinggal satu gol, PSS Sleman berusaha meningkatkan intensitas serangan. Pada menit ke-22, Todd Rivaldo Ferre berhasil melakukan penetrasi ke kotak penalti. Sayang, bola berhasil direbut pemain bertahan Borneo FC sebelum Todd Rivaldo Ferre melepaskan tendangan.
Pada menit ke-35, punggawa timnas Indonesia Terens Puhiri nyaris menggandakan keunggulan Borneo FC. Sayang bola dari tendangannya di depan gawang setelah menerima umpan dari Pato berhasil ditepis penjaga gawang M. Ridwan.
Pada menit ke-38, giliran PSS Sleman mengancam gawang Borneo FC lewat sundulan Riki Dwi Saputra namun bola masih jauh berada di atas mistar gawang Borneo FC.
Pada menit ke-45, tendangan keras Todd Rivaldo Ferre masih bisa ditepis penjaga gawang Borneo FC Angga Saputra.
Pada menit injury time (45+4), Borneo FC berhasil menggandakan keunggulan lewat gol yang kembali dicetak oleh Matheus Pato setelah menerima umpan dari Stefano Lilipaly di depan gawang PSS Sleman.
Borneo FC unggul 2-0 dan skor ini tetap bertahan hingga babak pertama usai.
Babak Kedua
Tertinggal dua gol, PSS Sleman langsung tampil menyerang sejak menit menit awal babak kedua dengan bermain dalam tempo yang cepat.
Namun, serangan PSS Sleman selalu kandas karena terlalu banyak menggiring bola kebkotak penalti Borneo FC. Hingga 10 menit laga berjalan, PSS Sleman belum bisa mencetak gol balasan.
Pada menit ke-57, Todd Rivaldo Ferre mendapatkan umpan terobosan dari lini tengah dan mampu masuk ke kotak penalti. Akan tetapi, bola dari tendangannya masih mengarah tepat ke pelukan penjaga gawang Angga Saputra.
Selang dua menit, giliran Borneo FC melancarkan serangan balik cepat. Pato memberikan umpan tarik kepada Terens Puhiri yang berdiri bebas tak jauh dari kotak penalti. Sayangnya, bola dari tendangan Puhiri masih bisa ditepis oleh penkaga gawang M. Ridwan.
Pada menit ke-63, giliran Manda Cingi yang mengancam gawang Borneo FC. Akan tetapi, bola dari tendangan jarak jauhnya masih melambung tipis di atas mistar gawang Borneo FC.
Pada menit ke-73, Dave Mustaine berhasil melepaskan tendangan bebas dari jarak sekitar 25 meter. Namun bola masih bisa ditepis penjaga gawang Angga Saputra.
Pada menit ke-82, giliran Ze Valente yang melakukan tendangan keras dari jarak jauh. Namun lagi lagi bola masih bisa ditepis penjaga gawang Angga Saputra.
PSS Sleman terus menggempur pertahanan Borneo FC. Akan tetapi hingga peluit panjang dibunyikan wasit tanda babak kedua usai, gol yang dicari PSS Sleman tak kunjung datang dan skor tetap 2-0 untuk kemenangan Borneo FC.
NH
Depok, 7 Juli 2022